Persiraja Protes Keras, Anggap Ada Upaya Membunuh Tim Luar Jawa

Kamis, 13 Januari 2022 – 23:23 WIB
Skuat Persiraja Banda Aceh saat menjalani sesi latihan. Foto: Media Ofisial Persiraja

jpnn.com, JAKARTA - Kinerja wasit kembali disorot oleh klub. Persiraja Banda Aceh resmi melayangkan surat protes ke PSSI.

Persiraja Banda Aceh menilai keputusan wasit Iwan Sukoco saat bertanding lawan PSIS Semarang di Denpasar, Bali, Rabu (12/1) malam, banyak kontroversi.

BACA JUGA: Persiraja Banda Aceh Resmi Pecat Pelatih Hendri Susilo

Menurut Presiden Persiraja Nazaruddin Dek Gam, ada dua hal yang diprotes dan dicantumkan dalam surat ke PSSI. Pertama, soal kartu merah untuk pemainnya Andika Kurniawan.

Kedua ialah soal waktu injury time yang melebihi lima menit seperti yang diumumkan, akibatnya gol bisa tercipta pada waktu yang berlebih itu, pada menit 95 lebih 22 detik.

BACA JUGA: Wahai Mahasiswa Berinisial MI, Polisi Sudah Bergerak, Siap-Siap Saja

Alhasil, skor berakhir 1-0 untuk kemenangan PSIS atas Persiraja.  

"Kami minta kepada PSSI dalam hal ini Komite Wasit bukan saja mengevaluasi wasit, tetapi juga kami tidak terima dengan hasil karena ini jelas golnya sudah pada menit sembilan lima lebih," ucapnya.

BACA JUGA: Pakai Jaket Edisi Terbatas, Jokowi Geber Motor Custom Menuju Sirkuit Mandalika, Keren!

Persiraja kini menantikan jawaban dari PSSI, apakah mungkin ada evaluasi terhadap wasit atau malah hasil yang berubah.

Nazaruddin bahkan menilai kondisi seperti ini ibarat ada upaya 'membunuh' tim dari luar Jawa.  

"Bukan seperti itu cara membunuhnya. Kalau tidak suka dengan tim di Aceh, ya kirim surat aja biar kami enggak usah ikut kompetisi," pungkasnya. (dkk/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kabar Buruk, 2.215 KK Harus Meninggalkan Rumah, Danrem Antasari Beri Instruksi Tegas


Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler