Pertahankan Gelar, Barca Wajib Menang

Jumat, 20 April 2012 – 19:57 WIB

MANTAN gelandang tim nasional Jerman, Bernd Schuster memperingatkan Barcelona jelang el clasico lanjutan pertandingan La Liga, Sabtu (21/4). Tim Catalan harus mengalahkan Real Madrid jika ingin berharap mempertahankan gelar La Liga.

"Kemenangan Barcelona akan membuka harapan mempertahankan gelar, dan kekalahan atau hasil seri akan menyerahkan gelar ke tangan Madrid. Jika mereka kalah, itu akan menjadi pukulan yang sangat besar," katan Schuster kepada AS, Jumat (20/4).

Meskipun tertinggal empat poin di puncak klasemen La Liga dengan Los Blancos, namun Schuster tetap memuji kepelatihan Pep Guardiola. Menurtunya, Guardiola lebih mampu memanfaatkan pemainnya dibanding dengan Jose Mourinho. 

"Tidak seperti Barcelona, ​​Mourinho telah menggunakan 13 atau 14 pemain pemain musim ini. Pada akhir musim dengan menjalani banyak laga, Pep mampu mengelola kelompok yang lebih baik."

Schuster juga menyinggung keluhan atas kepemimpinan wasit, baik yang dilakukan Madrid maupun Blaugrana. "Dengan begitu banyak tekanan, mengeluh merupakan kesalahan yang tidak membantu Anda memenangi gelar, percayalah," katanya.

Gelandang veteran itu kemudian menyinggung penampilan Lionel Messi. Ia menegaskan bahwa dirinya  belum pernah bertemu pemain berkualitas seperti Leo, sapaan akrab Messi.

"Setiap minggu ia tampaknya tumbuh sebagai pesepakbola. Saya sudah melihat banyak pemain di waktu saya, tetapi tidak ada seperti dia," pungkasnya. (awa/jpnn) 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Persebaya Nekad Ke Malang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler