Pertamina Sigap Bantu Proses Pemadaman Kebakaran Perumahan Warga di Dumai

Jumat, 17 September 2021 – 19:25 WIB
Pertamina melalui PT Kilang Pertamina Internasional (PT KPI) Unit Dumai membantu proses pemadaman kebakaran yang terjadi di perumahan warga Kelurahan Datuk Laksamana, pada Kamis (16/9). Foto: Pertamina

jpnn.com, DUMAI - Pertamina melalui PT Kilang Pertamina Internasional (PT KPI) Unit Dumai membantu proses pemadaman kebakaran yang terjadi di perumahan warga Kelurahan Datuk Laksamana, pada Kamis (16/9).

Hal itu sebagai wujud komitmen dalam membantu penanggulangan keadaan darurat di Kota Dumai.

BACA JUGA: Konsisten Mengimplementasikan ESG, Pertamina Borong Penghargaan Nusantara CSR Award

Berdasarkan keterangan yang diterima dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Dumai, kebakaran terjadi di Jalan Cendrawasih Kelurahan Datuk Laksamana, Kecamatan Dumai.

Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 18.00 WIB ini diduga berasal dari salah satu rumah warga yang tidak berpenghuni. Kebakaran tersebut tidak menimbulkan korban jiwa namun menghanguskan setidaknya 6 rumah warga.

BACA JUGA: Komjen Agus Membeber Fakta Baru soal Kebakaran Kilang Balongan Milik Pertamina

Area Manager Communication, Relations, & CSR PT KPI Unit Dumai Imam Rismanto menjelaskan bahwa setelah menerima permintaan dari BPBD Kota Dumai, pihaknya langsung menurunkan 1 unit Auxiliary Fire Truck (AFT) beserta 9 orang Fire Brigade untuk membantu proses pemadaman.

“AFT serta Personel Fire Brigade tiba dilokasi sekitar pukul 18.25 dan langsung bergabung dengan tim pemadaman yang sebelumnya telah tiba dilokasi,” jelas Imam.

BACA JUGA: BBM Satu Harga Tambah 17 Titik, Pertamina Patra Niaga Layani Distribusi ke 293 Daerah

Imam melanjutkan bahwa bantuan personel pemadam kebakaran ini merupakan salah satu bentuk komitmen Pertamina kepada BPBD berdasarkan kerjasama yang telah dijalin antara kedua belah pihak.

“Kerja sama tersebut merupakan komitmen bersama antara Pertamina dengan BPBD dalam penanggulangan keadaan darurat di Kota Dumai, baik kejadian di area operasi PT KPI Unit Dumai maupun Kota Dumai secara umum,” lanjut Imam.

Pemadaman kebakaran kali ini bukan merupakan kali pertama bantuan pemadaman yang dikerahkan oleh PT KPI Unit Dumai.

Sebelumnya, PT KPI Unit Dumai juga pernah menurunkan AFT saat terjadi kebakaran perumahan warga pada bulan Juni dan Juli lalu.

Pertamina juga turut aktif berperan dalam membantu Pemerintah dalam penanggulangan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Kota Dumai. (jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : Elvi Robia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Pertamina   kebakaran   Dumai   Ekonomi   migas  

Terpopuler