Perusahaan Startup teknologi berbasis di Perth, Australia Barat, OncoRes Medical telah diakui secara internasional atas kiprah mereka dalam upaya meningkatkan hasil dari operasi kanker payudara.
Perusahaan di Australia Barat (WA) ini diumumkan sebagai salah satu dari tiga pemenang di final Pitch @ Palace yang diselenggarakan di London, Inggris yakni sebuah kompetisi yang bertujuan untuk mengidentifikasi perusahaan start-up yang menonjol dari seluruh dunia.
BACA JUGA: 5 Warga Asing Penyelundup Narkoba Terancam Hukuman Mati Di Indonesia
OncoRes Medical sedang mengembangkan alat pencitraan bedah yang, pada intinya, mengubah apa yang bisa dirasakan oleh ahli bedah menjadi sesuatu yang dapat mereka lihat, pada dasarnya menciptakan gambar digital dari jaringan.
Dr Brendan Kennedy dari Harry Perkins Institute, dan penemu teknologi, mengatakan bahwa alat ini berpotensi menjadi alat yang revolusioner.
BACA JUGA: Wabah Kelumpuhan Anjing Terkait Dengan Merek Makanan Hewan
"Jadi pada saat ini cara utama dalam mengidentifikasi tumor adalah melalui benjolan yang bersifat kaku, jadi kita secara efektif menerjemahkan rasa dari sentuhan itu - atau tingkat kekakuan tumor itu - hingga skala mikro yang tidak dapat Anda deteksi dengan jari-jari Anda ," dia berkata. Photo: Alat OncoRes dapat menyediakan gambar yang sebelumnya hanya bisa dirasakan dengan tangan. (Supplied)
BACA JUGA: Australia Gagalkan Dugaan Penyelundupan Tupai Dari Bali
"Ketika Anda menjalani operasi, dokter bedah sering hanya mengandalkan penglihatan mereka dan jari-jari mereka untuk menentukan apakah mereka sudah mengeluarkan semua kanker.
"Saya mendapati alat ini sangat luar biasa, sebagai seorang insinyur, bahwa kita memiliki semua teknologi yang luar biasa ini di dunia tetapi ketika sampai pada keputusan kritis di meja operasi, ahli bedah masih menggunakan apa yang mereka gunakan ratusan tahun yang lalu. "
Sekitar 30 persen orang yang menjalani operasi untuk mengangkat kanker payudara akhirnya memerlukan operasi tambahan untuk mengangkat jaringan yang sakit yang tidak dapat dideteksi pada kali pertama operasi dilakukan.
CEO OncoRes Katherine Giles mengatakan studi terbaru mereka dengan teknologi baru ini telah sangat positif.
"Kami baru saja menyelesaikan studi terhadap 70 pasien di Rumah Sakit Fiona Stanley, yang menunjukkan bahwa tingkat akurasi teknologi kami sekitar 95 persen," katanya.
"Itu jauh lebih besar dari apa yang kami harapkan dan memenangkan kompetisi ini benar-benar sesuatu yang tidak kami rencanakan,"
"Teknologi ini sekarang bekerja sangat baik dalam meneliti keakuratan alat sensor genggam sehingga tahun depan kami akan melakukan penelitian tingkat keakuratan alat ini di tangan ahli bedah untuk digunakan di dalam rongga yang dibedah sehingga mereka benar-benar dapat mencari tumor yang telah terlewatkan."Menawarkan produk ke internasional
Perusahaan OncoRes berencana menguatkan bisnis mereka di pasar AS terlebih dahulu, di mana Giles meyakini hal itu dapat memiliki dampak paling global. Photo: Kemenangan OncoRes dalam kompetisi start-up dunia Pitch@Palace memungkinkan perusahaan asal Perth ini membangun jaringan lewat kontak yang dimiliki oleh Pangeran Andrew dari Inggris (tiga dari kiri). (Supplied)
Dan menurutnya kemenangan terakhir mereka di Pitch @ Palace, yang diinisiasi oleh Duke of York, Pangeran Andrew, adalah langkah besar untuk meraih tujuan mereka tersebut.
"Sangat luar biasa setelah mengupayakan begitu lama untuk menjadikan hasil penelitian di Australia Barat, tidak hanya ditampilkan dalam skala global, tetapi juga menerima penghargaan tertinggi," katanya.
"Bagian dari keikutsertaan kami di Pitch @ Palace sebenarnya lebih banyak untuk mendapatkan akses ke jaringan di House of York, dan jaringannya yang sudah terbangun kuat.
"Jadi kami sudah diberitahu bahwa kami dipersilakan kapan saja ketika membutuhkan sesuatu dan berbicara dengan salah satu sekretaris di kantor Duke of York dan meminta apa yang kami butuhkan untuk membantu mempercepat bisnis kami."
OncoRes Medical berencana untuk mengembangkan alat dan teknologi untuk membantu di area lain, termasuk bentuk-bentuk kanker lainnya.
Simak beritanya dalam Bahasa Inggris disini.
BACA ARTIKEL LAINNYA... Sepertiga Perusahaan Besar di Australia Sama Sekali Tak Bayar Pajak