Sebuah perusahaan yang berbasis di Gold Coast, Queensland, dapat membantu NASA mengekstrak air di Mars, setelah sukses meraih kesepakatan dengan badan antariksa Amerika Serikat ini yang diyakini sebagai pencapaian  pertama yang diperoleh perusahaan Australia.

NASA akan membantu Gilmour Space Technologies untuk mengembangkan dan membangun rover atau kendaraan eksplorasi ruang angkasa di Planet Mars untuk mengambil air dari planet merah tersebut.

BACA JUGA: Partai Nasional Australia Barat Tarik Dukungan Terhadap Barnaby Joyce

Perusahaan yang berbasis di Pimpama, Queensland, itu mengatakan bahwa mereka menjadi perusahaan swasta pertama di Australia yang menandatangani Perjanjian Antariksa dengan NASA. Keingintahuan Kendaraan penjelajah ruang angkasa Rover milik NASA telah banyak mengajari kami, namun para ilmuwan mengatakan masih ada lagi yang akan datang.

"Ini adalah sesuatu yang cukup menarik ... untuk memiliki kesepakatan dengan NASA merupakan tonggak sejarah yang signifikan," kata pendiri perusahaan James Gilmour.

BACA JUGA: Tolak Berdiri Untuk Hakim Saat Sidang, Istri Perekrut ISIS Diadili

"Maaf, tapi ini langkah kecil bagi tujuan perusahaan kami."

Perusahaan ini telah menciptakan sebuah prototip dalam kemitraan dengan mahasiswa di Singapura, di mana perusahaan tersebut juga memiliki sebuah basis.

BACA JUGA: Ribuan Warga Australia Adukan Kasus Penipuan Bitcoin

"Intinya, ini adalah rover [kendaraan penjelajah ruang angkasa] dengan maksud mengekstrak hidrogen dari Regolith, yang merupakan istilah keren untuk tanah di Mars untuk mengekstrak air," kata Gilmour.

"Menurut saya, ini adalah kunci fundamental dan kunci untuk mempertahankan dan bertahan hidup, tanpa air, sangat sulit bagi kita untuk mempertahankan periode keterlibatan jangka panjang, kita melihat ini sebagai kunci utama.” Rover dirancang untuk mengambil air dari planet ini.

NASA

"Jadi ini proyek yang cukup seru."

Rencana pembuatan robot ini menarik perhatian badan antariksa Amerika tersebut setelah perusahaan Australia itu memenangi hadiah utama pada kompetisi ‘Merancang untuk Masa Depan’ di AS.

Sekarang, Gilmour Space Technologies ingin melibatkan mahasiswa Australia untuk menciptakan rover sesungguhnya.

"Kami sudah melakukan prototipe awal, tapi kami bukan ahli," katanya.

"Kami akan meminta bantuan dan kami ingin melibatkan UNSW di Sydney untuk membantu dalam beberapa hal mengenai desain dan pengembangan."

Setelah dibangun, rover itu akan diuji di NASA Space Center di Florida, Amerika Serikat yang memiliki lingkungan Mars tiruan.

Simak beritanya dalam Bahasa Inggris disini.

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lelah Berdebat Di Internet? Pakar Australia Punya Tipsnya

Berita Terkait