Perusahaan Tenda Pilih Membuat Masker Khusus untuk Para Penggali Kubur

Jumat, 01 Mei 2020 – 21:09 WIB
Ilustrasi bumi pakai masker. Foto: diambil dari pixabay

jpnn.com, JAKARTA - Pengusaha tenda store Erik Gunawan siap kembali menyumbangkan masker wajah bagi masyarakat yang membutuhkan.

Erik rela melakukan hal itu demi membantu upaya pemerintah menangani pandemi virus Corona (COVID-19).

BACA JUGA: Pelaku Penipuan Jual Masker Senilai Rp847 Juta Ditangkap, nih Tampangnya

Dia optimistis masyarakat bakal terhindar dari penyebaran Covid-19, jika tetap menggunakan masker wajah saat berada di luar rumah.

Masker ini bentuknya menyerupai tameng yang menutupi seluruh bagian wajah. Bahannya terbuat dari plastik mika bening, membuat pengguna dapat bebas beraktifitas.

BACA JUGA: Masuk ke Area Pasar Tanpa Masker? Silakan Kembali ke Rumah

"Kami tergerak membantu menyumbangkan masker wajah, karena kami pikir cukup sulit mengimbau masyarakat tetap berada di rumah. Tentu ada waktu-waktu tertentu harus keluar rumah. Saya kira akan lebih aman menggunakan masker wajah," ujar Erik dalam pesan tertulis, Jumat (1/5).

Erik kemudian menuturkan awal mula pihaknya terpanggil membuat masker wajah. Sebagai pelopor pembuatan tenda di Indonesia, perusahaan miliknya Tenda Store, menerima order-an membuat masker wajah plastik.

BACA JUGA: Kunjungan ke Klinik, Pak Wapres Ogah Pakai Masker

Masker itu rupanya dipesan untuk para penggali kubur. Mereka membutuhkan masker dengan kualitas sangat baik, praktis dan tetap nyaman digunakan meski harus menutupi seluruh bagian wajah.

Erik selanjutnya malah menyumbangkan masker buatannya bagi para penggali kubur.

"Kami sudah memproduksi ribuan masker wajah. Sebagian kami jual dengan berbagai tipe half face, full face dan masker APD mika degan harga murah. Sebagian lagi kami sumbang bagi yang sangat membutuhkan. Bila ada yang perlu Sumbangan bisa menghubungi saya lewat WhatsApp di nomor di 0818800611. Kami juga siap menyumbang kantong jenazah bagi yang membutuhkan. Tentunya setiap permintaan akan kami nilai terlebih dahulu," ucapnya.

Erik optimistis pandemi Covid-19 akan segera berakhir jika semua pihak menuruti imbauan pemerintah dan senantiasa menjaga kesehatan. Antara lain, tetap menjaga jarak, menggunakan masker wajah, serta yang utama saling tolong menolong satu dengan yang lain.(gir/jpnn)


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler