Perwakilan Kemenkeu Datangi Markas Kodam IV Diponegoro, Ada Apa?

Selasa, 14 Juli 2020 – 19:08 WIB
Foto: Humas Bea Cukai

jpnn.com, SEMARANG - Perwakilan Kementerian Keuangan di Jawa Tengah mengunjungi markas Komando Daerah Militer (Kodam) IV Diponegoro, di Jalan Perintis Kemerdekaan, Semarang, Kamis (9/7).

Kunjungan tersebut dilakukan dalam rangka menjalin sinergi dan kekerabatan antara Kementerian Keuangan dengan TNI di Jawa Tengah.

BACA JUGA: Bea Cukai Sulbagsel dan Bea Cukai Makassar Tindak Peredaran Rokok Ilegal, Nih Buktinya

Panglima Kodam Mayor Jenderal TNI Bakti Agus Fadjari yang baru menduduki jabatan barunya pada 18 Juni lalu, menyatakan bahwa dirinya sangat mengapresiasi kunjungan yang dilakukan perwakilan Kementerian Keuangan di Jawa Tengah.

"Saya ucapkan terima kasih sebesar-besarnya, semoga dengan ini komunikasi lebih lancar terutama untuk menjaga aset negara dan mengawal penerimaan negara,” katanya.

BACA JUGA: Ratusan Ribu Batang Rokok Ilegal kembali Diamankan Bea Cukai

Kepala Kanwil DJBC Jawa Tengah dan DIY, Padmoyo Tri Wikanto bersama dengan Kakanwil Ditjen Perbendaharaan Jateng Sulaimansyah, dan Kakanwil Ditjen Kekayaan Negara Mahmudsyah, berkesempatan untuk memberikan penjelasan terkait tugas dan fungsi Kementerian Keuangan.

Bea Cukai Jateng DIY sebagai inisiator acara ini telah dan terus bekerja sama dengan Kodam IV dalam penegakan hukum kepabeanan dan cukai.

BACA JUGA: Bea Cukai Tegal Aktif Memberantas Peredaran Narkoba di Jateng

Beberapa kali tim Bea Cukai dibackup oleh tim Polisi Militer DAM (Pomdam) IV Diponegoro pada saat melakukan operasi penindakan.

Tri Wikanto mengharapkan kerja sama ini terus diperkuat, apalagi saat ini Bea Cukai tengah menggelar operasi Gempur Rokok Ilegal.

"Penindakan terhadap peredaran rokok ilegal membutuhkan dukungan dari aparat terkait, salah satunya dari Kodam IV yang sudah berkali-kali membantu kita. Kami jajaran Bea Cukai berharap sinergi ini dapat diteruskan dan diperkuat,” tutur Tri Wikanto.

Dia mengharapkan, pertemuan itu memperkuat sinergi antarinstansi di provinsi Jawa Tengah terutama Kementerian Keuangan dengan TNI.

Tidak hanya kerja sama di bidang penegakan hukum, belanja dan pengelolaan aset negara juga diharapkan bisa lebih efektif. (*/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler