Perwira Hebat, 7 Bulan Menjabat, Ungkap Kasus Kriminalitas dengan Cepat

Jumat, 26 Mei 2017 – 08:00 WIB
Ratusan mengacungkan jempol kepada mantan Kapolres Banggai AKBP Benni Baehaki Rustandi, saat mendatangi lokasi rekonstruksi pembunuhan sadis di Jalan Suprapto, Kelurahan Luwuk, Kecamatan Luwuk pada 10 April 2017 lalu. Foto: Asnawi Zikri/Luwuk Post/JPNN.com

jpnn.com, BANGGAI - Cerita mengenai sosok mantan Kapolres Banggai, Sulawesi Tengah AKBP Benni Baehaki Rustandi masih berlanjut.

Di tengah merosotnya kepercayaan publik terhadap korps Bhayangkara, muncullah perwira dengan dua melati di pundaknya itu yang dekat dengan masyarakat dan memiliki prestasi.

BACA JUGA: Perwira Hebat, 7 Bulan Menjabat, Ungkap 3 Kasus Besar

Seperti apa sepak terjangnya? Dalam pengungkapan kasus kriminalitas, Benni tak mau berlama-lama. Seperti kasus pembunuhan pasangan suami istri lanjut usai, Frans Paliling (78) dan Roswita Daun Lele (72).

Hanya dalam jangka waktu sepekan, kasus yang juga menyedot perhatian publik ini berhasil diungkap.

Dan juga berhasil menekan angka curanmor, penganiayaan, asusila, narkoba dan lainnya.

Perwira yang pernah menjabat sebagai Kasubden Intel Densus 88 Polda Kalteng ini, juga disenangi anggotanya.

Ia selalu bersama-sama dengan anggotanya di lapangan saat pengamanan. Bahkan, Ia selalu memberikan siraman rohani kepada tahanan dan seluruh anggota.

Menurut Baehaki, polisi harus bekerja profesional dan mengutamakan pelayanan kepada masyarakat.

“Apa yang kita lakukan akan membuat bangga keluarga dan institusi. Dan pastinya diridhoi Allah SWT,” pesannya di berbagai kesempatan tatap muka dengan anggota.

“Pak Benni ini ditugaskan di Luwuk hanya untuk menuntaskan tiga kasus besar, yakni, korupsi, eksekusi Tanjung, dan narkoba. Alhamdulillah, ketiga kasus ini tuntas. Kami berbangga memiliki sosok pemimpin seperti pak Benni,” kata Kabag Ops Polres Banggai Kompol Margiyanta, saat coffe morning bersama awak media di Coffe Jie Shopping Mall Luwuk, beberapa waktu lalu.

Kini, tongkat estafet kepemimpinan sudah beralih ke AKBP Heru Pramukarno. Masih ada target maupun program yang tentunya belum diselesaikan oleh AKBP Benni Baehaki Rustandi.

Semisal, pembangunan Mako Polres Banggai di Bukti Halimun. Dan target Kabupaten Banggai bebas minuman keras (miras), narkoba, dan judi.

Semoga target yang belum dicapai dapat diselesaikan oleh Kapolres Banggai yang baru. Semoga!

Selamat datang AKBP Heru Pramukarno di bumi Babasal, dan selamat bertugas AKBP Benni Baehaki Rustandi di tempat yang baru. (bagian-2/Luwuk Post/JPNN/habis)


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler