Pesan Bang Hotman Paris Pada Momen Idulfitri Tahun Ini

Minggu, 24 Mei 2020 – 09:25 WIB
Hotman Paris Hutapea. Foto: Dedi Yondra/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea turut mengucapkan selamat hari raya Idulfitri untuk umat muslim di Indonesia.

Dia sengaja mengunggah sebuah video di akun Instagram miliknya untuk menyampaikan selamat Lebaran.

BACA JUGA: Hotman Paris Beri Peringatan Untuk Para Pria, Jangan Ikutan Lelang Keperawanan Rp2 Miliar!

"Selamat lebaran semua teman se Tanah Air," ungkap Hotman Paris, Minggu (24/5).

Tidak hanya itu, pengacara yang hobi mengoleksi mobil mewah tersebut juga memberi sebuah pesan pada perayaan Idulfitri tahun ini.

BACA JUGA: Komentar Ayu Ting Ting Berkenaan dengan Idulfitri Tahun Ini

Hotman Paris mengingatkan agar masyarakat rajin mencuci tangan dengan hand sanitizer setelah bersalaman dengan orang lain.

"Anda akan bersalaman setiap saat. Setiap habis salaman semprot jari telapak tangan Anda dengan hand sanitizer," ujar Bang Hotman, sapaannya.

BACA JUGA: Respons Petrus Selestinus Tentang Ancaman Hukuman Mati Kepada Pelaku Korupsi Anggaran Covid-19

Menurut Hotman Paris, rajin cuci tangan berguna untuk menjaga kesehatan bersama. Apalagi di tengah pandemi virus corona atau covid-19.

"Ini (demi) kesehatan Anda dan orang yang Anda sayangi," imbuh Hotman Paris.(mg3/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler