Petambang Terkubur Hidup-hidup

Selasa, 17 Mei 2011 – 14:18 WIB
PALANGKARAYA - Lubang galian tambang di Sungai Baigut meminta tumbalKorbannya adalah Hasan (25) warga Jalan Tumbang Talakeng km 76 Kelurahan Petuk Berunai Kecamatan Rakumpit Palangka Raya.

Tubuh korban yang sebelumnya terkubur hidup-hidup oleh bongkahan tanah granit, sempat dilarikan ke dilarikan ke rumah sakit

BACA JUGA: Diterjang Angin, Heli TNI AD Jatuh di Mapenduma

Namun, sebelum tiba sudah menghembuskan nafas terakhir.

Insiden yang hingga sekarang masih marak menjadi pembicaraan di kalangan petampang terjadi sekitar pukul 15.00 WIB pada Jumat (15/5) lalu
Kapolres Palangka Raya AKBP Andreas Wayan SIK melalui Kapolsek Bukit Batu Iptu Bakri SH, membenarkan kejadian tersebut

BACA JUGA: 12 Ribu Polisi Amankan Waisak di Sumut

Menurut dia, usai menerima laporan tersebut pihaknya langsung mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP).

"Setelah kita lakukan penyelidikan serta laporan dari hasil visum dan keterangan beberapa saksi, kejadian ini murni Laka Kerja," ujar Kapolsek yang dihubungi via telepone Senin (16/5) kemarin.

Dijelaskan Kapolsek lagi, kronologis kejadian bermula saat korban dan beberapa orang rekanya sedang melakukan kegiatan penambangan
Tidak lama kemudian saat proses penyedotan sedang berlangsung, entah bagaimana mulanya tiba-tiba saja sebuah penyangga tempat tumpukan tanah granit oleng

BACA JUGA: Cuti Bersama, Pasien Rawat Jalan Terlantar

Diduga karena penyangga tempat tumpukan tanah granit tidak kuat menahan beban.

Kontan, tumpukan tanah granit itu pun ambrol ke sampingKorban yang saat itu berada di bawahnya langsung tertimpa tumpukan tanah tersebut"Korban diduga mengalami luka yang sangat parah di bagian kepalaBahkan saat dilarikan rekannya ke rumah sakit, korban terlebih dahulu meninggal dunia," jelas Kapolsek lagi(ang/*/tur)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PNS Banyak yang Ngantor


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler