Petenis Rusia 18 Tahun Kalahkan Unggulan Kelima di Babak Pertama Roland Garros

Minggu, 26 Mei 2019 – 18:52 WIB
Anastasia Potapova. Foto: AFP

jpnn.com, PARIS - Tunggal putri unggulan kelima Roland Garros Angelique Kerber secara mengejutkan kandas di babak pertama.

Petenis asal Jerman yang merupakan juara Wimbledon 2019 itu kalah dari petenis Rusia berusia 18 tahun Anastasia Potapova 4-6, 2-6 dalam pertandingan berdurasi satu jam 13 menit di Court Philippe-Chatrier, Paris, Minggu (26/4) sore WIB.

BACA JUGA: David Ferrer Pensiun, Akhir Perjalanan Si Pekerja Keras

Buat Potapova, kemenangan ini merupakan yang pertama dia raih dari petenis Top 10. Manis, karena kemenangan ini dia raih dalam debutnya di French Open (sebutan lain Roland Garros). "Saya memiliki kepercayaan diri yang besar dan saya harus berterima kasih kepada pelatih saya untuk ini semua," ujar Potapova seperti dikutip dari AFP.

Kerber sendiri sebenarnya sudah tidak asing kalah di babak pertama Roland Garros. Petenis kidal yang kini berusia 31 tahun itu tercatat sudah enam kali kandas babak pertama grand slam kedua dalam tahun kalender tersebut.

BACA JUGA: Roger Federer Bidik 3 Turnamen Tanah Liat

(Baca Juga: Mimpi Halep Terwujud di Roland Garros)


Angelique Kerber. Foto: AFP

BACA JUGA: Lihat Aksi Terbaik di Final French Open 2018

Kerber datang ke Roland Garros juga masih membawa masalah di pergelangan kaki kanannya, yang memaksa dia mundur dari Italian Open. "Dia (Potapova) bermain sangat bagus, saya sudah mencoba yang terbaik," kata Kerber. (adk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Akane Yamaguchi Hentikan Keperkasaan Tai Tzu Ying


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler