Petinggi Mercedes Ikut Semprot Rosberg

Senin, 25 Agustus 2014 – 19:08 WIB
Tim Mercedes. FOTO: getty images

jpnn.com - SPA- Ulah tak sportif yang dilakukan Nico Rosberg ketika menyenggol rekan setimnya di Mercedes, Lewis Hamilton menimbulkan banjir kritikan. Tak hanya pihak luar, internal Mercedes juga turut mengkritik Rosberg.

Salah satunya ialah Niki Lauda yang menjabat sebagai Non Executive Chairman Mercedes. Menurut Lauda, Rosberg menjadi pihak yang paling salah atas senggolan yang terjadi dalam balapan Formula 1 seri Belgia itu.

BACA JUGA: Pellegrini Klaim Skuat City Terbaik di Inggris

“Apa yang saya lihat adalah kesalahan Rosberg karena Hamilton sedang leading. Sementara Rosberg terlihat merusak ban Hamilton dengan sayap depan mobilnya,” kritik Lauda sebagaimana dilansir laman Crash, Senin (25/8).

Gara-gara ulah itu, Hamilton gagal menyelesaikan balapan. Sementara, Rosberg berada di urutan kedua. Padahal, menurut Lauda, keduanya memiliki peluang besar untuk menyelesaikan balapan sebagai juara.

BACA JUGA: Falcao Ingin Bertahan di Monaco

“Kritik yang saya utarakan adalah karena itu terjadi pada lap kedua. Itu membuat kami kalah di seluruh balapan. Kami bisa menjadi yang pertama ata kedua, namun akhirnya kami gagal menang,” tegas Lauda. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Transfer Di Maria Disebut Bakal Pecahkan Rekor Torres

BACA ARTIKEL LAINNYA... Rockets Perpanjang Kontrak Forward Veteran


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler