Pia/ Rizki Terjungkal di Semifinal

Sabtu, 21 September 2013 – 13:44 WIB

jpnn.com - TOKYO- Harapan Indonesia mendapatkan gelar juara di nomor ganda putri akhirnya kandas. Itu terjadi setelah Pia Zebadiah Bernadeth/ Rizki Amelia Pradipta hanya bisa bertahan hingga babak semifinal Japan Open Superseries 2013.

Pia/ Rizki dikandaskan wakil Tiongkok, Ma Jin/ Tang Jinhua lewat pertarungan rubber set dengan skor 21-17, 14-21, 12-21 dalam laga yang dilangsungkan di Metropolitan Gymnasium, Tokyo, Jepang, Sabtu (21/9).

BACA JUGA: Mourinho Minta Mata Ubah Gaya Permainan

Kekalahan tersebut memang cukup beralasan. Sebab, di atas kertas, Ma Jin/ Tang Jinhua memang lebih kuat dibanding Pia/ Rizki. Mereka adalah unggulan pertama dalam kejuaraan tersebut. Sementara, Pia/ Rizki bukanlah unggulan.

Namun, perjuangan Pia/ Rizki patut diacungi jempol. Hasil ini adalah peningkatan bagi Indonesia dibandingkan dua kejuaraan sebelumnya. Yakni di Taiwan Open serta Tiongkok Masters Superseries.

BACA JUGA: Tim Futsal DKI Berhasil Perbaiki Prestasi

Dalam dua even tersebut, Indonesia selalu gagal melangkah lebih jauh. Dengan hasil itu, Indonesia kini hanya bergantung pada ganda putra terbaik tanah air, Mohammad Ahsan/ Hendra Setiawan untuk bisa merebut gelar juara. (jos/jpnn)

 

BACA JUGA: Demi Roma, Totti Ogah Bela Italia

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tim-Tim Serukan Pengurangan Biaya F1


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler