Piala Asia 2019: Iran Hancurkan Tiongkok, Jepang Bikin Vietnam Sedih

Jumat, 25 Januari 2019 – 01:57 WIB
Proses salah satu dari tiga gol Iran ke gawang Tiongkok dalam perempat final Piala Asia 2019. Foto: AFP

jpnn.com, ABU DHABI - Jepang menjadi tim pertama yang lolos ke semifinal Piala Asia 2019. Iran menyusul beberapa jam kemudian.

Dalam laga di Al Maktoum Stadium, Dubai, Kamis (24/1) malam WIB, Samurai Biru (julukan timnas Jepang) menang tipis 1-0 atas juara Piala AFF (Asia Tenggara) 2018, Vietnam.

BACA JUGA: Tonight! Dua Big Match Perempat Final Piala Asia 2019

Jepang yang lebih diunggulkan, mendapat perlawanan sengit dari Vietnam. Pada laga ini, untuk pertama kalinya di Piala Asia digunakan video assistant referee alias VAR.

(Baca jugaProfil Singkat 8 Negara yang Lolos Perempat Final Piala Asia 2019)

BACA JUGA: Di Balik Kesuksesan Vietnam Lolos 8 Besar Piala Asia 2019

Asisten wasit video dibutuhkan wasit Mohammed Abdulla Mohammed (UEA) untuk membatalkan gol yang dicetak Maya Yoshida di babak pertama.

VAR kembali digunakan untuk memutuskan penalti atau tidak insiden yang melibatkan winger Jepang Ritsu Doan di menit ke-52.

Meski mungkin masih 50-50 antara diving atau pelanggaran, tetapi penalti! Doan sendiri yang mengeksekusi dan tercatat gol pada menit ke-57.

Itu adalah satu-satunya gol yang tercipta di pertandingan tersebut. Fan Vietnam yang militan sepanjang laga, tampak sedih meratapi kegagalan tim kesayangannya mencapai semifinal.

Jepang ke 4 Besar, lawannya ialah Iran yang dalam laga di Mohammad Bin Zayed Stadium Abu Dhabi, menghancurkan Tiongkok 3-0.


Pelatih Tiongkok, Marcelo Lippi gagal membawa timnya ke semifinal Piala Asia 2019, takluk di tangan Iran yang dilatih Carlos Queiroz. Foto: AFP

Duel Iran vs Tiongkok sejatinya berlangsung sengit, tetapi karena tiga kesalahan sederhana pemain Negeri Panda, tiga gol Iran pun tercipta. Gol-gol tersebut lahir dari Mehdi Taremi (18), Sardar Azmoun (31) dan Karim Ansarifard (90).

Duel Iran versus Jepang akan digelar 28 Januari nanti. (adk/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Korea dan Qatar Ketemu di Perempat Final Piala Asia 2019


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler