Piala Menpora 2021 Trending Topic Twitter, Ini yang Disorot

Jumat, 16 April 2021 – 14:02 WIB
Trofi Piala Menpora 2021 diperkenalkan di Stadion Manahan, Solo. Foto: Michael Siahaan

jpnn.com, JAKARTA - Piala Menpora 2021 mendapat apresiasi dari pengguna internet (warganet) di media sosial Twitter.

Tagar #PialaMenporaDapatApresiasi juga sempat menempati daftar topik yang lagi ngetren di Twitter.

BACA JUGA: Resmi, PBNU Akan Pasarkan Motor Listrik Asal Malaysia Treeletrik

Berdasarkan pantauan Jumat (16/4) pagi, tagar #PialaMenporaDapatApresiasi berada di trending topics dengan jumlah cuitan lebih dari 1.000 kali.

Warganet menuliskan beragam komentar atas suksesnya Piala Menpora 2021 dengan menerapkan protokol kesehatan yang disiplin dan ketat.

BACA JUGA: Piala Menpora 2021: Pelatih Persija Akui Kesulitan Tembus Pertahanan PSM

Mereka memuji kinerja Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali, PSSI dan LIB.

Selain itu, warganet juga membagikan pemberitaan yang dimuat di beberapa media terkait apresiasi presiden Joko Widodo atas suksesnya Piala Menpora yang kini memasuki babak semifinal.

BACA JUGA: Twitter Luncurkan Emoji Aliansi Teh Susu, Apa Itu?

“Wahh keren nih, pak Jokowi ikut mengapresiasi sikap suporter yang memberi dukungan kepada tim kesayangan dari rumah dan tidak menciptakan kerumunan #PialaMenporaDapatApresiasi,” tulis akun @Sarmini72.

Sementara itu, akun @bob_Marwah menilai Piala Menpora patut mendapat apresiasi karena turnamen ini sangat mematuhi protokol kesehatan dan turnamen ini jadi pelepas dahaga para pencinta sepak bola.

“Semoga dengan kelancaran turnamen ini jadi jalan Liga 1 bergulir,” harap dia.

Presiden Jokowi sempat menegaskan kepuasannya dengan kompetisi Piala Menpora 2021.

Pasalnya, turnamen udah menerapkan protokol kesehatan secara ketat dan disiplin. Bukan sekadar menggelar laga tanpa penonton di stadion, tetapi juga tak ada kerumunan dan nonton bareng, karena masih pandemi Covid-19. 

Pernyataan Presiden tersebut disampaikan kepada Menpora Zainudin Amali saat mendampingi audiensi IMI, Rabu (15/4) lalu.

Menpora Amali mengatakan Presiden Jokowi turut memantau jalannya Piala Menpora lewat televisi.

“Pak Presiden menyaksikan, menonton pertandingan-pertandingan itu (Piala Menpora). Karena pada saat saya melaporkan kan beliau menyampaikan, ‘ya saya lihat juga di TV pertandingan,” kata Amali.

Menurut Menpora Amali, presiden sangat senang dan memberikan apresiasi kepada masyarakat dan para pecinta bola karena telah mematuhi aturan protokol kesehatan dengan menonton dari rumah, tidak datang ke stadion dan nonton bareng. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hadapi PSS Sleman, Persib Bandung Target Masuk Final Piala Menpora 2021


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler