Pilgub Jatim 2018: PDIP Segera Depak Emil Dardak

Rabu, 22 November 2017 – 18:06 WIB
Emil Dardak dan Arumi Bachsin. Foto: JPG

jpnn.com, JAKARTA - Bupati Trenggalek Emil Dardak terancam dipecat oleh PDI Perjuangan karena maju sebagai calon wakil gubernur untuk mendampingi Khofifah Indar Parawansa pada Pilgub Jatim 2018.

"Nanti kalau sudah resmi menjadi calon dari partai lain, ya, kami pecat," kata Ketua Dewan Kehormatan PDIP Komarudin Watubun di gedung DPR, Jakarta, Rabu (22/11).

BACA JUGA: Khianati PDIP, Emil Dardak Tetap Jalankan Amanat Megawati

Komarudin menambahkan, untuk saat ini, pihaknya belum menentukan sikap.

Pasalnya, Emil belum resmi menjadi cawagub pada Pilgub Jatim 2018.

BACA JUGA: Didukung 3 Partai, Khofifah Memantapkan Hati Lawan Gus Ipul

"Kalau sudah terdaftar resmi, ya, partai harus punya sikap. Sebab, syarat mencalonkan diri itu, kan, harus anggota partai politik," kata Komarudin.

Menurut Komarudin, Emil merupakan figur muda yang potensial.

BACA JUGA: Emil Dardak Siap Tanggung Risiko, Begini Kalimatnya

Namun, suami Arumi Bachsin itu dianggap kurang bersabar.

Dia menambahkan, pemimpin tidak cukup hanya memiliki intelektual yang baik. Yang paling penting dan dibutuhkan negara adalah sikap teguh dalam memegang prinsip.

"Dalam politik boleh fleksibel dalam cara. Namun, prinsipnya harus tegak lurus,” ujar Komarudin. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Terserah Khofifah Siapa Cawagub Pendampingnya


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler