Pilih Menpora, SBY Harus Utamakan Kemampuan

Rabu, 12 Desember 2012 – 10:40 WIB
JAKARTA – Pengamat politik Charta Politika, Yunarto Wijaya menyarankan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk tetap mengedepankan aspek kemampuan dan latar belakang figur Kemenpora baru. Menurut Yunarto, tugas Menpora relatif lebih berat karena terkait untuk mengantarkan atlet Indonesia di pentas internasional.

"SBY harus tetap mengedepankan aspek kemampuan bukan logika bagi-bagi kekuasaan. Artinya kursi Kemenpora ya tidak harus tetap dpegang oleh Demokrat. Masih banyak figur mumpuni yang tersebar disemua partai maupun dari kalangan profesional,” katanya saat dihubungi wartawan, di Jakarta.

Menurut Yunarto, akan sangat disayangkan jika kursi Kemenpora di isi oleh sosok yang belum jelas kemampuan dan latar belakangnya di bidang kepemudaan ataupun olahraga. Hal ini, justru malah menambah beban pada Presiden sendiri. Karena persoalan yang dihadapi Kemenpora saat ini cukuplah berat.

"Artinya SBY tidak bisa asal menaroh orang, butuh orang yang sudah punya kemampuan dana latar belakang yang jelas di bidang kepemudaan maupun olahraga. Terlepas dia orang partai atau profesional saya pikir itu tidak masalah. Asal dia dikenal mampu serta siap membangun Kemenpora kedepan, ya semua kembali pada keputusan SBY," tandasnya.

Sekadar informasi, pascamundurnya Andi Mallarangeng, sejumlah nama dari bermunculan, khususnya dari parpol koalisi pendukung pemerintahan SBY-Boediono. Beberapa nama itu adalah Priyo Budi Santoso dan Idrus Marham dari Golkar, Ramadhan Pohan dari Demokrat, serta Marwan Ja"far dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Marwan Ja"far tampak lebih diunggulkan karena PKB dinilai sangat loyal terhadap pemerintahan SBY. Selain itu, Marwan juga dianggap refresentasi dari Nahdatul Ulama (NU). 

Menanggapi munculnya nama-nama tersebut, Yunarto menilai nama-nama tersebut memang sudah sangat dikenal publik. Masyarakat sudah tahu dengan latar belakang dan kemampuannya. Namun yang tidak kalah penting adalah soal usia. "Akan lebih ideal jika kementerian yang mengurusi para pemuda ini diisi oleh figur muda juga," pungkasnya.(fuz/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Polisi Tak Akan Ragu Jerat Kada Pemeras Pengusaha

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler