Pilihan Kaum Muda, Erick Thohir Cawapres dengan Visi Kemajuan Besar

Jumat, 25 Agustus 2023 – 16:00 WIB
Erick Thohir. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Menteri BUMN Erick Thohir menjadi pilihan para kaum muda, sehingga menjadi sosok calon wakil presiden (cawapres) dengan visi kemajuan besar bagi Indonesia di masa depan.

Visi yang diemban menteri andalan dan kepercayaan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini memikat banyak lapisan masyarakat Indonesia, termasuk generasi muda. 

BACA JUGA: Timnas U-23 Indonesia ke Final Piala AFF, Erick Thohir Minta Semua Pihak Jangan Jemawa

Direktur Eksekutif PARA Syndicate Ari Nurcahyo mengatakan nama Erick Thohir saat ini makin menguat dan populer di kalangan anak muda. 

Kinerja yang dilakukan ketua umum (ketum) PSSI itu membuat kepincut banyak anak muda dan membuahkan daya keterpilihan yang signifikan menjelang Pilpres 2024. 

BACA JUGA: Memprioritaskan Keselamatan WNI, Erick Thohir Mendapatkan Apresiasi

“Erick Thohir terbukti bisa diterima oleh generasi muda” kata Ari dalam keterangan tertulis, Jumat (25/8).

Visi Erick Thohir untuk Indonesia memang tidak perlu diragukan lagi. Kinerja yang ditorehkan eks presiden Inter Milan itu memang menjadi tolok ukur sebagai seorang pemimpin yang bekerja nyata untuk bangsa dan negara. 

BACA JUGA: Pujian Baim Wong buat Erick Thohir yang Terpilih Sebagai FIBA Presiden for Asia

Seperti kerja nyata yang Erick Thohir lakukan di bidang pemerintahan, yakni membenahi dan melakukan transformasi di Kementerian BUMN. Di bawah arahan serta kepemimpinan Erick, induk perusahaan pelat merah itu berhasil membukukan beberapa kinerja positif.

Di antaranya adalah perolehan laba yang meningkat konsisten dari 2020 hingga 2022, serta setoran jumbo dividen kepada kas negara. 

Tak hanya memiliki kinerja mentereng di pemerintahan, Erick di sektor olahraga sukses menorehkan prestasi dan juga mendapatkan banyak penghargaan. 

Adapun salah satu prestasi yang ditorehkan Erick ialah meyakinkan FIFA untuk menggelar Piala Dunia U-17 di Indonesia pada November 2023 mendatang. Tidak berhenti sampai di situ, atas kerja keras dan kecintaan Erick Thohir terhadap dunia olahraga, ketua umum Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) itu itu mendapatkan penghargaan berupa FIBA President Award 2023, Rabu (23/8).

Oleh karena itu, Ari meyakini banyaknya prestasi dan kerja keras yang ditorehkan Erick Thohir, bisa meyakinkan para pemilih muda untuk memberikan dukungan pada Pilpres 2024 mendatang. 

Erick Thohir yang paham dengan seluk beluk generasi milenial diyakini bisa memberikan dampak elektabilitas bagi capres yang berpasangan dengannya.

“Terutama untuk pemilih pemula, pemilih generasi Z dan milenial, Erick Thohir jadi pilihan,” ujar Ari. (boy/jpnn)


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler