Pilkada Serentak Jadi Nggak sih?

Kamis, 12 November 2015 – 13:12 WIB
Joko Widodo. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Presiden Joko Widodo tampak heran karena masyarakat tidak terlihat antusias jelang pilkada serentak. Tidak seperti pelaksanaan pilkada terdahulu di mana animo masyarakat sangat jelas terlihat.

"Saya melihat di daerah yang ada pilkadanya, mungkin ini pertama kali juga tapi kok tenang-tenang saja, kok kelihatannya senyap," ujar Jokowi saat membuka rakornas pemantapan pilkada serentak di Ancol, Jakarta Utara, Kamis (12/11).

BACA JUGA: Presiden: Kalau Menang Jangan Jemawa, Jika Kalah Gimana?

Jokowi berharap, suasana senyap yang terjadi di daerah menunjukkan adanya ketenangan dalam pelaksanaan pilkada serentak.

"Mestinya setiap pesta demokrasi kelihatan pestanya, tapi saya lihat kok tenang semuanya, apa semua merasakan seperti itu?" tuturnya.

BACA JUGA: Hai Semua Anak, Yuk Baca Pesan Adhyaksa di Hari Ayah

Meski tenang, Jokowi meminta masyarakat tetap berpartisipasi menciptakan keamanan saat pilkada serentak. Menurutnya, itu bukan hanya menjadi tugas aparat semata tapi juga andil masyarakat untuk menjaga ketertiban. (flo/jpnn)

BACA JUGA: Presiden: Jamin Hak Politik Rakyat

BACA ARTIKEL LAINNYA... DPR: Sudirman Said Jangan Menebar Fitnah!


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler