Pimpin Partai Idaman, Rhoma Gunakan dari Kader Bajakan?

Sabtu, 11 Juli 2015 – 22:14 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Raja Dangdut Rhoma Irama hari ini (11/7) mendeklarasikan berdirinya Partai Idaman (Islam Damai dan Aman). Namun, selain Rhoma yang menjabat sebagai ketua umum, tidak ada figur terkenal yang duduk di kepengurusan partai Islam berlambang hati yang itu.

Sekretaris Jenderal Partai Idaman, Abdurrahman Tardjo pun bungkam saat ditanya mengenai susunan pengurus partainya. Menurutnya, untuk saat ini kepengurusan Partai Idaman belum bisa diungkap ke publik.

BACA JUGA: Koalisi yang Dibangun Gerindra di Daerah Kena Imbas Putusan MK

"Sekarang ketum (Rhoma, red) dan saya saja dulu lah," kata Abdurrahman saat ditemui usai acara deklarasi Partai Idaman di Jakarta.

Acara deklarasi Partai Idaman tidak dihadiri oleh satupun tokoh yang dikenal luas oleh publik. Baik itu dari kalangan politikus ataupun dari jagat hiburan.

BACA JUGA: PBB Tak Akan Minta Uang Mahar ke Calon Kada

Namun, menurut salah satu sumber, jajaran pengurus Partai Idaman terdiri dari bekas anggota sejumlah parpol lain. Di antaranya dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Kebangkitan Nasional Ulama (PKNU) dan Partai Bulan Bintang (PBB).

"Tapi memang Bang Haji (Rhoma) tadi belum mau ngomong soal itu," ujar sumber tersebut.(dil/jpnn)

BACA JUGA: Agung dan Ical Berunding di Rumah JK, Ini Hasilnya

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pola Koalisi di Pusat Tak Berlaku di Pilkada


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler