Pimpinan Ponpes Cipasung Anggap Mahfud Sebagai Penerus Gus Dur

Selasa, 05 Desember 2023 – 08:57 WIB
Pimpinan Ponpes Cipasung KH Ubaidillah Ruhiat bersama istri Ganjar Pranowo, Siti Atikoh seusai istigasah di Ponpes Cipasung, Tasikmalaya, Jawa Barat, Selasa (5/12). Foto: Tim Siti Atikoh

jpnn.com, TASIKMALAYA - Pondok Pesantren Cipasung, Tasikmalaya, menyatakan dukungannya kepada paslon Ganjar Pranowo-Mahfud MD di Pilpres 2024. Paslon nomor urut tiga ini dianggap paling peduli terhadap kemajuan bangsa, utamanya membangun pesantren.

Pimpinan Ponpes Cipasung KH Ubaidillah Ruhiat mengatakan pesantrennya memang pernah dihadiri oleh dua paslon lainnya.

BACA JUGA: Ponpes Cipasung Doakan Ganjar Jadi Presiden saat Istigasah Bersama Siti Atikoh

Namun, dia menyatakan hanya Ganjar-Mahfud yang memang layak memimpin Indonesia ini ke depan.

"Alhamdulillah, saya dukungan lahir batin. Alhamdulillah, semuanya hadir tetapi saya satu pilihan yang saya dari capres yang lain itu saya pilih Pak Ganjar. Karena dia merakyat sekali," kata Ubaidillah seusai menggelar istigasah bersama istri Ganjar, Siti Atikoh di Ponpes Cipasung.

BACA JUGA: Dikunjungi Siti Atikoh Ganjar, Ini Harapan Pelaku UMKM di Bandung Barat

Ubaidillah menilai Ganjar dan Mahfud merupakan pasangan yang serasi dalam memimpin Indonesia.

"Pak Ganjar mungkin yang nanti mengurus kenegaraan dan Pak Mahfud itu nanti di dalam bidang hukum-hukum, mudah-mudahan dengan Ganjar-Mahfud itu tidak ada korupsi," kata dia.

BACA JUGA: Serap Aspirasi Pelaku UMKM, Siti Atikoh Berbagi Nasihat Mengembangkan Bisnis

Oleh karena itu, Ubaidillah mengajak masyarakat untuk memilih Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024. "Saya mengharapkan beliau menjadi Presiden di Republik Indonesia ini," kata dia.

Ubaidillah juga menyoroti sosok Mahfud yang bisa disimpulkan sebagai penerus pemikiran Presiden Keempat RI Abdurrahman Wahid alias Gus Dur.

"Mahfud MD kepercayaan Gus Dur. Jadi, waktu Gus Dur, tolong Pak Mahfud titip pesantren. Dulu saya waktu di Ciganjur," tegas dia. (Tan/JPNN)

Yuk, Simak Juga Video ini!

BACA ARTIKEL LAINNYA... Siti Atikoh: Jika Pemimpinnya Punya Keluarga yang Kuat, Pasti Warganya Bahagia


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler