Pj Gubernur Bicara soal Rekrutmen PPPK, Para Honorer Pasti Senang

Kamis, 06 Juni 2024 – 06:56 WIB
Pj Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana bicara soal pengangkatan honorer jadi PPPK. Ilustrasi Foto: Humas Pemprov Jateng.

jpnn.com - SEMARANG - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Nana Sudjana menyatakan tenaga honorer mendapat prioritas untuk diangkat menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Nana mengatakan komitmen itu terwujud dalam pengangkatan tenaga honorer menjadi PPPK yang dilantik di Gedung Gradhika Bhakti Praja Semarang, Rabu (5/6).

BACA JUGA: Apakah Ini Pertanda Pendaftaran CPNS 2024 & PPPK 2024 Segera Dibuka? Semoga

Nana menjelaskan penghapusan tenaga honorer akan dimulai per Desember 2024.

Nantinya tenaga honorer yang saat ini ada di Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jateng akan mengikuti seleksi PPPK 2024.

"Betul, ke depan memang tidak ada lagi untuk (tenaga) honorer," kata purnawirawan polisi jenderal bintang tiga tersebut.

Mereka akan melalui seleksi calon aparatur sipil negara (CASN) yang masing-masing formasinya sudah diusulkan ke pemerintah pusat.

BACA JUGA: Penempatan PPPK Kacau, Banyak Guru Honorer P3 Tergeser Memicu Reaksi P2G

"Jadi mereka yang dari honorer akan diangkat menjadi PPPK melalui tes," ujar Nana.

Sebelumnya, Anggota Komisi II DPR RI Haeny Relawati Rini Widyastuti menyatakan tenaga honorer pasti diangkat nenjadi PPPK.

BACA JUGA: Pendaftaran PPPK 2024: Pesan Penting Pak Wahyu untuk Honorer Tua

Haeny menyebut peluang tersebut telah disampaikan oleh Kementerian PAN-RB yang meminta pemerintah daerah (pemda) melakukan pendataan tenaga honorer untuk diangkat menjadi PPPK.

"Insya Allah Komisi II dan Kementerian PAN-RB bersepakat untuk tidak ada lagi honorer yang tidak diangkat," kata Haeny, di Kantor Gubernur Jateng, Selasa (5/6).

Dia mengatakan, pemda tinggal menerapkan kebijakan pengangkatan tenaga honorer menjadi PPPK.

Dia berpesan, jika ada honorer yang tidak diangkat jadi PPPK hingga akhir 2024, maka melapor saja kepada Komisi II DPR.

"Kalau tidak kunjung diangkat nanti tinggal melapor ke Komisi II," kata mantan bupati Tuban tersebut menambahkan.(mcr5/jpnn)


Redaktur : Soetomo Samsu
Reporter : Wisnu Indra Kusuma

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler