PKB Banyumas Dorong Anies-Cak Imin Maju di Pilpres 2019

Senin, 02 Juli 2018 – 13:55 WIB
Anies Baswedan-Cak Imin. Foto: Ist

jpnn.com, JAKARTA - Di tengah sepinya bursa Pilpres 2019, Dewan Pengurus Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Banyumas mendorong duet Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar maju sebagai pasangan calon presiden dan wakil presiden pada Pilpres 2019 mendatang.

Ketua DPC PKB Banyumas, Habib Mahfud mengatakan sudah saatnya Indonesia dipimpin kalangan muda. Kedua tokoh itu dinilai mampu menyelesaikan persoalan bangsa ini ke depan.

BACA JUGA: PBB Beri Peringatan Terakhir kepada Gerindra, PAN dan PKS

“Anies dan Cak Imin merupakan kader muda representasi Islam moderat di Indonesia,” kata Habib dalam siaran persnya, Senin (2/7/2018).

Ia mengatakan Anies dan Cak Imin sudah terbukti cakap dalam memimpin, apalagi Cak Imin adalah Ketum PKB yang punya segudang pengalaman baik di legislatif maupun di eksekutif.

BACA JUGA: Tekad GK Ladies Lampung Antarkan Jokowi Jadi Presiden Lagi

"Cak Imin pernah jadi pimpinan DPR termuda, pernah jadi menteri. Sementara Anies cerdas dan sukses mendirikan Indonesia Mengajar. Kedua tokoh ini menginspirasi anak muda kita,” ujar Habib.

Ia mengatakan akan menyampaikan aspirasi ini ke kalangan Nahdlatul Ulama Banyumas dan ke semua pihak.

BACA JUGA: Antisipasi Iklim Politik, BEI Turunkan Target Jumlah Emiten

"Kami akan menemui Anies ke Jakarta. Kami juga akan roadshow ke DPC-DPC PKB se Jawa Tengah untuk mengusulkan pasangan AMI ini (Anies-Muhaimin Iskandar)," tandasnya.(fri/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Anggota DPD RI: AHY Capres Potensial Pilpres 2019


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler