PKB Inginkan Cak Imin Dampingi Jokowi, Begini Respons Golkar

Rabu, 09 Mei 2018 – 18:13 WIB
Airlangga Hartarto. Foto: Hendra Eka/Jawa Pos

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar menyatakan bahwa partainya telah resmi mendeklarasikan dukungan untuk Joko Widodo (Jokowi) pada Pemilu Presiden (Pilpres) 2019. Bahkan, PKB sudah memutuskan politikus yang beken disapa dengan panggilan Cak Imin itu akan menjadi calon wakil presiden bagi Jokowi.

Namun, Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto menyatakan bahwa duet Jokowi-Muhaimin bukanlah keputusan partai-partai pendukung calon presiden petahana itu. "Ini kan bukan pengajuan syarat ke Partai Golkar, tapi ini konsep partai-partai koalisi pendukung Pak Presiden," ujar Airlangga yang saat bersama Cak Imin -sapaan Muhaimin- usai pertemuan di Jakarta, Rabu (9/5).

BACA JUGA: Cak Imin Temui Airlangga di Rumahnya, Bahas Cawapres Jokowi?

Airlangga menegaskan, partainya menghargai upaya PKB. Namun, kata politikus yang juga menteri perindustrian itu, sesama partai pendukung Jokowi harus saling menghargai. 

Menurut Airlangga, akan ada proses yang harus dilalui dalam menentukan figur cawapres pendamping Jokowi di Pilpres 2019. "Terkait mekanisme tentu ada waktu proses," pungkas Airlangga yang juga digadang-gadang kadernya untuk menjadi cawapres Jokowi.(fat/jpnn)

BACA JUGA: Cawapres dari Tokoh Islam Moderat Bisa Kurangi Ekstremitas

BACA JUGA: Pilpres 2019: Din Syamsuddin Dinilai Layak Jadi Cawapres

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jokowi: Silakan Pakai Kaus #2019GantiPresiden


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler