Plaza Andalas Dikabarkan Roboh

Rabu, 30 September 2009 – 18:41 WIB

JAKARTA -- Gempa berkekuatan 7,6 SR yang mengguncang Sumatera Barat Rabu (30/9) sore benar-benar merusak infrastruktur dan bangunan yang ada di Kota PadangPusat perbelanjaan yang cukup terkenal di pusat Kota Padang, Plaza Andalas, dikabarkan terbakar dan akhirnya roboh

BACA JUGA: Gedung Ambruk, Saat 26 Siswa LIA Belajar



Informasi didapat JPNN berdasarkan keterangan dari Alirman Sori, mantan Ketua DPRD Kabupaten Pesisir Selatan
JPNN belum bisa melakukan konfirmasi langsung ke Padang lantaran hampir seluruh jaringan telekomunikasi yang mengakes ke sana terganggu.

Alirman mendapatkan informasi itu setelah menelepon adik kandungnya yang pada saat gempa terjadi sedang berada di Plaza Andalas

BACA JUGA: Ribuan Kali Gempa, Relawan Diminta Bersiap

"Saya baru saja mengontak adik untuk menanyakan posisi anak saya yang sedang berada di bandara internasional Minangkabau
Adik saya bilang, Plaza Andalas terbakar dan akhirnya roboh," ujar Alirman yang sedang berada di Jakarta karena besok akan dilantik sebagai anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD)

BACA JUGA: Tim Lima Yakin Usulannya Diterima Presiden



Hanya saja, belum ada keterangan mengenai ada tidaknya korban akibat robohnya pusat perbelanjaan itu(sam,fas/JPNN)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gempa Padang Tak Berpotensi Tsunami


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler