Please, Biarkan Jenderal Gatot Fokus sebagai Panglima TNI

Sabtu, 12 Agustus 2017 – 22:50 WIB
Gatot Nurmantyo semasa masih menjabat Panglima TNI bersama pengusaha Tommy Winata saat melepas harimau sumatera bernama Mulli (anak gadis) di Tambling, Pesisir Barat, Lampung. Foto: Puspen TNI

jpnn.com, JAKARTA - Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak-pihak yang mulai menggadang-gadangnya sebagai calon presiden. Namun, tentara yang akan memasuki masa pensiun pada Maret 2018 itu tak mau melanggar etika lantaran terbujuk dukungan.

"Saya ini sekarang adalah Panglima TNI. Tidak etis punya keinginan untuk menjadi wapres maupun presiden," ujar Gatot usai menghadiri acara di Istana Bogor, Jawa Barat, Sabtu (12/8).

BACA JUGA: Aroma Kemenyan Kemenangan Jokowi di Pilpres 2019 Sudah Terasa

Jenderal kelahiran Tegal, 13 Maret 1960 itu mengaku belum ingin berpikir untuk menjadi capres ataupun cawapres pada Pemilu Presiden (Pilpres) 2019. Sebab, dia masih fokus sebagai Panglima TNI.

"Biarkan saya fokus sebagai Panglima TNI untuk melaksanakan tugas saya untuk menjaga keutuhan NKRI," katanya.(cr2/JPC)

BACA JUGA: Sepertinya Ini Skenario Pak SBY untuk Mas AHY

BACA JUGA: Seperti Ini Ekspresi Sang Jenderal Saat Meninjau Lokasi Latihan Pasukan Khusus TNI

BACA ARTIKEL LAINNYA... Yakin Jokowi tak Mau Gandeng Jenderal Gatot Nurmantyo, Alasannya…


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler