PNM Mekaar Dipuji Bupati Garut, Dinilai Bagus untuk Pengentasan Kemiskinan

Kamis, 14 September 2023 – 22:00 WIB
Bupati Garut Rudy Gunawan turut memberikan dukungannya kepada PNM untuk terus membantu memajukan UMKM di wilayahnya. Foto: dok PNM

jpnn.com, JAKARTA - PNM hadir untuk memberdayakan nasabah ultra mikro melalui pembiayaan dan pendampingan.

Pihak yang dibidik PNM adalah perempuan kategori miskin yang merupakan salah satu kelompok yang minim mendapatkan literasi dan inklusi keuangan.

BACA JUGA: PNM Gelar Pelatihan untuk Tingkatkan Kompetensi Karyawan

Termasuk dalam hal pembiayaan melalui lembaga formal yang legal dan aman. Bupati Garut Rudy Gunawan turut memberikan dukungannya kepada PNM untuk terus membantu memajukan UMKM di wilayahnya.

Sebab, pemberdayaan PNM diarahkan pada peningkatan kesejahteraan nasabah terutama pada pembangunan ekonomi yang menciptakan multiplier effect terhadap pembangunan sosial dan pembangunan lingkungan.

BACA JUGA: Hari Pelanggan Nasional, PNM Ajak Nasabah Melek Perlindungan Data Pribadi

Menurut Rudy, program pembiayaan dari PNM melalui produk Mekaar tetap diperlukan untuk membantu UMKM yang membutuhkan modal usaha.

Terlebih, produk tersebut ditujukan kepada perempuan dan tanpa menggunakan jaminan.

“Itu program bagus dan sudah dapat apresiasi presiden dan Menteri BUMN, program ini bagus untuk pengentasan kemiskinan,” kata Rudy.

Mengusung skema pinjaman berkelompok, seluruh anggota saling gotong royong untuk memajukan usahanya dan melakukan tanggung renteng jika ada yang tidak membayar angsuran.

Di Garut, sudah lebih dari 900 Miliar Rupiah tersalurkan dengan NPL di bawah lembaga keuangan lainnya seperti bank.

“Ibu rumah tangga di Garut yang sudah ikut Mekaar ada sekitar 150ribu lebih, dan NPL nya di bawah 1%. Garut itu bagus dan sudah dapat apresiasi Presiden dan Menteri BUMN (untuk kredit Mekaar),” paparnya.

Rudy menyebut dengan danya pembiayaan dari PNM Mekaar, perempuan bisa mendapatkan penghasilan untuk membangun ekonomi keluarga yang lebih sejahtera. Dengan begitu, pengentasan kemiskinan di Indonesia bisa terus berjalan.

Diketahui bahwa PNM saat ini merupakan penyalur kredit yang mengedepankan pemberdayaan untuk perempuan terbesar di dunia.

Dengan nasabah aktif sebesar 14,8 juta jumlah ini lebih besar dari Grameen Bank yang berdiri di Bangladesh, satu lembaga besutan Muhammad Yunus yang pada tahun 2006 mendapatkan nobel perdamaian. Saat ini nasabah mereka baru tercatat 10,8 juta.

PNM telah membantu pemerintah dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan dengan upaya memberikan pekerjaan layak dan pertumbuhan ekonomi, serta mengurangi kesenjangan di masyarakat pada pilar ekonomi. (mcr10/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
PNM   PNM Mekaar   UMKM   Perempuan   Ekonomi   BUMN   Kemiskinan  

Terpopuler