Polda Metro Jaya Garap Ketua Panitia Bagi-Bagi Sembako Monas

Senin, 07 Mei 2018 – 22:23 WIB
Polisi

jpnn.com, JAKARTA - Polda Metro Jaya memeriksa Dave Revano Santosa selaku ketua panitia acara Forum Untukmu Indonesia (FUI) yang menggelar pesta rakyat dan bagi-bagi sembako di Monas hingga menyebabkan dua anak meninggal dunia.

Menurut Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Jerry Siagian, penyidik menggali keterangan Dave seputar kegiatan yang digelar pada Sabtu (28/4) lalu.

BACA JUGA: Sandiaga Kecam Acara Senam Relawan Jokowi di Monas

Apalagi dalam kejadian itu ada dua anak meninggal yakni Mahesha Junaedi dan Muhammad Rizki Syahputra.

"Yang bersangkutan kami periksa hari ini sebagai ketua panitia acara di Monas,” kata dia ketika dikonfirmasi, Senin (7/5).

BACA JUGA: Keluarga Korban Tewas Bagi Sembako Cabut Laporan di Polisi

Bahkan, penyidik juga berencana meminta keterangan dokter dari Rumah Sakit Tarakan guna mencari tahu pasti apa penyebab kematian korban.

“Rencananya pihak RS Tarakan akan dipanggil Rabu (9/5) nanti,” imbuh dia.

BACA JUGA: FUI: Charles Honoris Tak Terlibat Bagi-Bagi Sembako di Monas

Hal itu dilakukan mereka polisi tak bisa melakukan autopsi lantaran keluarga menolak. Polisi juga berencana memeriksa kamera Closed Circuit Television RS Tarakan guna mengetahui jam datang korban ke RS pun jam korban meninggal.

"Hari ini baru mau diambil (CCTV di RS Tarakan). Kami juga periksa video dari panitia. Terus nanti akan kami bandingkan dengan yang punya dokter,” tandas dia. (mg1/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ayah Bocah Korban Antre Sembako Maut di Monas Sudah Ikhlas


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler