jpnn.com - JAKARTA – Polemik antara Mario Teguh dan Ario Kiswinar semakin pelik.
Belum tuntas masalah antara keduanya, kini polemik merembet ke kuasa hukum masing-masing.
BACA JUGA: Jaksa Agung: Pembunuh Munir Sudah Diproses
Rhony Sapulette selaku tim perwakilan kuasa hukum Mario Teguh melaporkan pengacara Ario atas dugaan penghinaan.
"Yang bersangkutan berinisial FA melakukan penghinaan di media sosial secara terbuka dan juga televisi," kata Rhony selaku perwakilan tim pengacara Elza Syarief di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Kamis (13/10).
BACA JUGA: Bos Bulog Jadi Tersangka Mafia Beras
Dia mengatakan, pihaknya merasa terhina dengan salah satu pernyataan yang diutarakan Ferry Amahorseya selaku kuasa hukum Ario.
"Kami disebut yang bersangkutan bahwa kami pengacara dan kliennya sama pembohong, tidak beradab. Itu kata-kata yang menurut kami sesama advokat tidak pantas, kami kan terikat dalam kode etik," jelasnya.
BACA JUGA: Bos Bulog DKI-Banten Tersangka
Laporan tim kuasa hukum Mario Teguh telah diterima pihak kepolisian dengan nomor LP No. 4969/X/2016/PMJ/Ditreskrimsus. (ded)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Megawati Minta Dunia Dukung Indonesia untuk Satu Hal Ini
Redaktur : Tim Redaksi