Polisi Beramai-ramai Belajar Bahasa Inggris, Ada Apa?

Jumat, 04 Februari 2022 – 21:02 WIB
Polisi belajar bahasa Inggris. Foto/ilustrasi: arsip JPNN.com

jpnn.com, LOMBOK TENGAH - Menjelang perhelatan MotoGP Mandalika pada Maret mendatang, anggota Polres Lombok Tengah, NTB beramai-ramai belajar bahasa Inggris.

"Ini salah satu persiapan dilakukan dalam menyambut dan mendukung balap MotoGP," kata Kapolres Lombok Tengah, AKBP Hery Indra Cahyono di Praya, Jumat.

BACA JUGA: Bule Perempuan Tewas di Kamar Mandi Vila Bali, Polisi Ungkap Pemicunya

Dia mengatakan bahasa merupakan kunci utama dalam melaksanakan komunikasi terlebih lagi di wilayah Kabupaten Lombok Tengah yang memiliki sirkuit internasional Mandalika.

Di sirkuit tersebut setiap tahunnya akan menggelar ajang balap motor kelas dunia, seperti WSBK dan MotoGP.

BACA JUGA: Berita Duka, Widodo Meninggal Dunia di RSUD, Kondisinya Mengenaskan

"Tugas pokok polisi yakni melayani, mengayomi dan melindungi, bagaimana kami dapat memberikan pelayanan kepada wisatawan asing apabila keahlian berbahasa personel tidak baik," imbuhnya.

Oleh karena itu, pelatihan bahasa Inggris sangat bermanfaat bagi menunjang pelaksanaan tugas Polres Lombok Tengah ke depan.

BACA JUGA: Pembunuh Prajurit TNI Masih Buron, Letjen I Nyoman Keluarkan Ultimatum

Hal itu demi menunjang kemajuan pariwisata yang menjadi satu satunya daerah yang memiliki destinasi super prioritas yang telah ditetapkan Presiden Jokowi.

"Perlunya pelatihan bahasa asing bagi jajaran Polres Lombok Tengah dapat dilaksanakan secara rutin guna meningkatkan kemampuan berbahasa asing bagi personel dalam menunjang ajang internasional," pungkas AKBP Hery. (antara/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

BACA ARTIKEL LAINNYA... Truk Hantam Rumah dan Angkot, Hancur Berantakan, Innalillahi


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler