Polisi Gagalkan Pencurian di Indomart: 1 Ditangkap, 2 Kabur

Sabtu, 26 Desember 2015 – 17:10 WIB
ILUSTRASI. FOTO: Lombok Post/JPNN.com

jpnn.com - TUMPANG – Anggota Polsek Tumpang, dini hari kemarin berhasil menggagalkan percobaan pencurian di gerai Indomart di Desa Tulus Besar, Kecamatan Tumpang. Hanya saja, dua dari tiga pelaku berhasil kabur saat digrebek. Sedangkan seorang pelaku yang berhasil diamankan bernama Ponidi (25 tahun), Desa Kidang Bang, Wajak.

“Untuk dua orang pelaku yang kabur, sudah kami kantongi identitasnya. Kini, masih dalam pengejaran oleh petugas kami,” ujar Kapolsek Tumpang, AKP Hari Subayo SH MH, kepada wartawan, kemarin.

BACA JUGA: Januari 2016, Berkas Dua Perusahaan Pembakar Lahan Ini Dilimpahkan ke Pengadilan

Sedangkan pelaku yang ditangkap, kata dia, sudah dijebloskan ke dalam sel tahanan Mapolsek Tumpang.

Sebagai barang buktinya, berhasil disita antara lain empat obeng, dua linggis kecil, dua linggis besar, satu tas hitam dan satu senter. Dijelaskannya, peristiwa percobaan pencurian itu terjadi pukul 01.00 WIB. Ceritanya, tiga orang pelaku datang ke Indomart dengan menumpang pick up milik warga yang sedang melintas.

BACA JUGA: Jahat Benar Provokatornya, Dua Kubu Bentrok, Belasan Orang Kena Panah

Sesampainya di sebelah Timur Indomart yang dituju, ketiga pelaku turun dari pick up yang ditumpanginya.

“Mereka dari awal memang sudah berniat untuk melakukan pencurian di tempat tersebut. Apalagi Indomart itu di malam hari memang tidak dijaga,” kata Perwira Pertama (Pama) dengan tiga balok di pundaknya ini seperti dilansir Harian Malang Pos (Grup JPNN.com).

BACA JUGA: Oalah.. Kakek.. Kakek.. Sudah Tua Kok Malah Cabuli Bocah

Menurutnya, saat itu ketiga pelaku sedang berusaha melubangi tembok Indomart. Di saat yang bersamaan, anggota Polsek Tumpang sedang berpatroli dan mendapati ketiganya sedang melubangi tembok tersebut.

Mengetahui hal itu, anggota reskrim langsung melakukan pengepungan untuk menangkap ketiganya.

Ketiga pelaku yang mengetahui kedatangan petugas kemudian berusaha kabur melarikan diri. Namun berkat kesigapan petugas salah seorang pelaku berhasil ditangkap.

“Dua pelaku kabur ke area persawahan yang gelap. Anggota kami sudah berusaha melakukan pencarian dan pengejaran, namun tidak ditemukan,” terangnya.

Menurutnya, pelaku Ponidi yang ditangkap mengaku sudah dua kali menyatroni tempat tersebut.

“Selanjutnya, kami akan semakin mengintensifkan patroli. Mengingat saat liburan panjang Natal dan Tahun Baru seperti sekarang, rawan terjadinya tindakan kejahatan maupun pencurian,” katanya.(big/fri/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tradisi Unik Tahunan Barito Utara


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler