Polisi Kejar Perampok yang Satroni Pet Shop Di Colomadu

Selasa, 14 Desember 2021 – 23:50 WIB
Tangkapan layar dari akun Instagram resmi milik ?Sub Direktorat Kejahatan dan Kekerasan (Jatanras) Polda Jawa Tengah.

jpnn.com, KARANGANYAR - Sub Direktorat Kejahatan dan Kekerasan (Jatanras) Polda Jawa Tengah mengunggah ke Instagram video sebuah aksi perampokan yang terekam CCTV di salah satu Pet Shop di Kecamatan Colomadu, Kabupaten Karanganyar, Selasa (14/12) pagi.

Dalam rekaman yang terpampang di akun @jatanrasjateng.id, perampok yang mengenakan helm warna hitam dan jaket hitam langsung memperlihatkan sebuah senjata api yang ia bawa pada wanita penjaga toko.

BACA JUGA: Aipda Rudi Panjaitan Tolak Laporan Korban Perampokan, Polda Metro Langsung Bertindak Tegas

Setelah memperlihatkan senjata perampok yang juga mengenakan celana jeans pendek itu langsung mendekap mulut penjaga toko dan kemudian melayangkan beberapa pukulan.

Rekaman lain di unggahan yang sama menunjukkan sebuah motor yang kemungkinan digunakan oleh tersangka.

BACA JUGA: Otak Pelaku Perampokan Bermodus Mengaku Marinir dan Polisi Tak Diberi Ampun, Dor

Kompol Purbo Adjar Waskito saat dikonfirmasi mengatakan, polisi telah mengamankan sepeda motor yang diduga digunakan pelaku.

“Tersangka sudah kami DPO kan,” ungkapnya, Selasa (14/12).

Satreskrim Polres Karaangnyar juga sudah mengamankan sepeda motor yang diduga digunakan pelaku untuk memperlancar aksinya.

“Kami amankan motor tersebut di tempat yang kami duga adalah tempat persembunyian pelaku,” lanjut Kompol Purbo.

Setelah melakukan penyelidikan, polisi juga sudah mendapatkan identitas pelaku dan sedang melakukan pengejaran.

“Saat ini Resmob sedang melakukan pengejaran. Nanti, hasilnya akan diumumkan,” pungkasnya (mcr21/jpnn)

 

Simak! Video Pilihan Redaksi:

Redaktur : Adil
Reporter : Romensy Augustino

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler