Politikus PPP Ini Sanjung Mendag

Sabtu, 27 Juni 2015 – 20:42 WIB
Rachmat Gobel. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PPP versi Muktamar Surabaya, Aunur Rofiq berharap Presiden Joko Widodo memberi perhatian penuh pada kinerja kementerian bidang ekonomi, dan memastikan semua kementerian bersinergisitas dalam membangun perekonomian bangsa.

Kalau sinergisitas tidak terbangun dalam sebuah kabinet, menurut Aunur Rofiq malah bisa menghancurkan kinerja menteri lainnya yang sudah dirasa baik.

BACA JUGA: Semen Masih Lesu, Ini Datanya

"Kinerja Menteri Perdagangan, Rachmat Gobel misalnya, sudah bagus bisa mengendalikan gejolak harga selama Ramadan dan memastikan ketersediaan pangan," kata Aunur Rofiq, kepada wartawan di Jakarta, Sabtu (27/6).

Tetapi lanjutnya, yang jadi masalah daya beli masyarakat turun akibat nilai tukar rupiah anjlok.

BACA JUGA: Harga Sembako Stabil, DPR Apresiasi Menteri Gobel

"Karenanya kementerian lain seperti koperasi, usaha mikro, kecil dan menengah serta Badan Ekonomi Kreatif dan Kementerian Keuangan harus saling mendukung," pungkasnya.(fas/jpnn)

 

BACA JUGA: AirNav Indonesia Datangkan 4 Radar Baru Rp 117 miliar

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dukung Kenaikan Batas Penghasilan Bebas Pajak agar Perekonomian Terdongkrak


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler