Polresta Pekanbaru Adakan Minggu Kasih di Gereja, Sekaligus Cooling System Pemilu

Minggu, 21 Januari 2024 – 18:01 WIB
Kegiatan Minggu Kasih Polresta Pekanbaru di di Gereja GSJA Siloam, Jalan Hangtuah, Kota Pekanbaru. Foto:Polresta Pekanbaru.

jpnn.com, PEKANBARU - Polresta Pekanbaru menggelar kegiatan Minggu Kasih di Gereja GSJA Siloam, Jalan Hangtuah, Kota Pekanbaru, pada hari Minggu (21/1) siang.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kabag Ren Polresta Pekanbaru Kompol Juniasti, Kanit Binpolmas Sat Binmas AKP Tobing, Kapolsek Limapuluh yang diwakili oleh Kanit Binmas Iptu Awaludin.

BACA JUGA: Cara Jitu Satreskrim Polresta Pekanbaru Tangkal Isu Hoaks Menjelang Pemilu 2024, Lihat

Kemudian, hadir pula Pendeta Heri Widagdo,STh, pengurus gereja, dan para jemaat.

Kompol Juniasti menyampaikan bahwa Minggu Kasih merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan oleh Polresta Pekanbaru dalam rangka menjalin silaturahmi dan mendengarkan aspirasi masyarakat.

BACA JUGA: Masyarakat Riau Mendeklarasikan Tertib Berlalu Lintas Demi Pemilu Damai

"Kami dari Polresta Pekanbaru hadir di sini dalam rangka acara kegiatan Minggu Kasih, yang bertujuan untuk mendengarkan permasalahan yang ada di tengah masyarakat untuk bisa kami tindak lanjuti atau dicarikan solusinya," kata Kompol Juniasti.

Pada kesempatan tersebut, perwakilan jemaat gereja menyampaikan beberapa aspirasi terkait cooling system pemilu.

BACA JUGA: Polres Kuansing dan Tokoh Masyarakat Deklarasi 6 Poin Penting ini Menuju Pemilu Damai

Menyikapi Pemilu 2024, jemaat gereja meminta aparat kepolisian untuk menertibkan simpatisan yang arogan dan menimbulkan kegaduhan di masyarakat saat kampanye politik.

Jemaat gereja juga meminta nomor telepon kepolisian yang bisa dihubungi untuk melaporkan kejadian yang tidak sesuai ketentuan.

Selain itu, mereka berharap kepolisian sering turun patroli ke sekitar Jalan Harapan Jaya, Kelurahan Bencah Lesung, Kecamatan Tenayan Raya.

Kompol Juniasti pun menyampaikan bahwa aspirasi dari masyarakat akan ditindaklanjuti oleh pimpinan.

Selain itu, masyarakat juga diimbau untuk mengetahui siapa Bhabinkamtibmas yang ada di wilayah tempat tinggalnya dan dapat menghubungi apabila ada suatu permasalahan kamtibmas.(mcr36/jpnn.com)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : M. Fathra Nazrul Islam, Rizki Ganda Marito

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler