Polri Gelar Uji Coba Ganjil Genap di Tol Mulai Senin, Catat Jadwalnya

Minggu, 24 April 2022 – 15:42 WIB
Petugas kepolisian memberlakukan sistem ganjil genap di Gerbang Tol Pasteur, Kota Bandung, Jawa Barat. Foto: ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi

jpnn.com, JAKARTA - Polri bekerja sama dengan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) dan pengelola tol bakal menerapkan ganjil genap mulai Senin (25/4) hingga Rabu (27/4).

Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo mengatakan penerapan dilakukan menyikapi adanya peningkatan arus mudik Lebaran 2022.

BACA JUGA: Uji Coba Ganjil Genap di Tol pada 25-27 April, Nih Lokasi & Jadwalnya

“Rekayasa lalu lintas (ganjil genap) diterapkan demi keamanan, keselamatan, dan kelancaran masyarakat yang melakukan mudik,” kata Dedi dalam siaran persnya, Minggu (24/4).

Berdasar data yang diterima JPNN, uji coba pada Senin (25/4) digelar pukul 11.00 hingga 13.00, dimulai dari Tol Cikampek km 47 sampai dengan gerbang Tol Cikampek Utama km 70.

BACA JUGA: Polri Terapkan One Way & Ganjil Genap Saat Mudik Lebaran, Ada Jalur Alternatif

Lalu pada Selasa (26/4) digelar pukul 11.00-13.00 WIB dan penerapan dilakukan dari Tol Cikampek km 47 sampai dengan gerbang Tol Palimanan km 188.

Selanjutnya pada Rabu (27/4) pukul 10.00-17.00 WIB. Ganjil genap dimulai dari Tol Cikampek km 47 sampai dengan gerbang Tol Kalikangkung km 414.

BACA JUGA: Catat, Ini Jadwal One Way dan Ganjil Genap saat Arus Mudik Lebaran 2022

Jenderal bintang dua ini mengatakan dalam uji coba tersebut apabila terjadi penumpukan jumlah kendaraan, pihaknya akan melakukan rekayasa berupa contraflow dan one way.

“Dilakukan diskresi kepolisian dengan rekayasa lalu lintas contraflow, apabila masih terjadi kepadatan melebihi batas maksimal, maka akan dilakukan diskresi kepolisian dengan rekayasa lalu lintas one way," tegas Dedi.

Sosialisasi ganjil genap kepada masyarakat dilakukan di setiap akses tol melalui dynamic message sign atau DMS, rambu ganjil-genap, dan sosialisasi media sosial. (cuy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ganjil Genap dan One Way saat Mudik Lebaran 2022, Ini Jadwal & Rutenya


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler