jpnn.com - JAKARTA - Kapolri Jendral Badrodin Haiti mengaku sudah mengantongi terduga pelaku peledakan bom di toilet Mal Alam Sutera, Tangerang Selatan, Banten, Kamis (9/7). Namun, polisi tetap perlu berhati-hati untuk memastikan terduga itu sebagai pelaku pemboman.
"Dugaan kelompoknya sudah ada. Tetapi sedang kami lakukan penyelidikan," kata Badrodin di Jakarta, Sabtu (11/7).
BACA JUGA: Mensos: Data Penerima PSKS Harus Valid
Menurutnya, arah penyelidikan menunjukkan pelaku pemboman itu merupakan kelompok radikal. "Ya jelas (radikal, red).
Meski demikian polisi tetap membuka kemungkinan lain tentang pelaku pemboman. Misalnya, motif persoalan antara pemilik atau pengelola mal dengan pihak lain. “Kemungkinan lain harus diselidiki," katanya.
BACA JUGA: Anggap Hasto Difitnah, Calon Kada dari PDIP Polisikan Pemberitaan Majalah
Sebelumnya Polri memastikan ledakan di Mal Alam Sutera berasal dari bom rakitan. Namun, sejauh ini pelakunya belum terungkap.(boy/jpnn)
BACA JUGA: Ini Cara Menteri Jonan agar Pemudik tak Naik Motor
BACA ARTIKEL LAINNYA... Putusan PTTUN gak Ngaruh, KPU Dorong Golkar Cepat Islah
Redaktur : Tim Redaksi