Polytron Rilis Smart 4K Ultra HD Baru, Harga Mulai Rp 19 Jutaan

Kamis, 28 Februari 2019 – 22:05 WIB
Ilustrasi Polytron Smart 4K Ultra HD Baru ukuran 65 dan 75 inci. Foto: Ist

jpnn.com, JAKARTA - Mengawali tahun 2019, Polytron kembali memperkenalkan seri terbaru Smart 4K Ultra HD berukuran 75 inci dan 65 inci dengan tipe PLD 75UV5901 dan PLD 65UV5901.

Unit tersebut didesain secara khusus dengan berbagai fitur unggulan untuk memenuhi kebutuhan konsumen dengan “misi” menghadirkan pengalaman menonton bioskop di rumah.

BACA JUGA: Intip Speaker Aktif Nirkabel untuk Banyak Ruangan dan Musik

BACA JUGA: 2 Kulkas Terbaru Polytron Cocok untuk Generasi Milenial

Televisi ini merupakan seri Smart TV yang memungkinkan pengguna menikmati berbagai konten hiburan seperti film, berita maupun musik melalui koneksi internet. Diperkuat dengan Quantum Dot Technology dan HDR 10+ semakin menyempurnakan PLD 75UV5901 dan PLD 65UV5901 sebagai televisi yang dapat menyuguhkan pengalaman menonton yang menakjubkan.

BACA JUGA: Luncurkan Prime 7, Polytron Sasar Generasi Milenial

Bezel yang tipis dan ukuran layar yang maksimal, membuatnya cukup menarik. Frame didesain khusus menggunakan metal premium kuat dan kokoh untuk menopang badan yang super tipis (ultra slim design).

Polytron Smart 4K Ultra HD hadir dengan Quantum Dot Technology mampu menghasilkan spektrum warna yang lebih luas, sehingga gambar terasa lebih hidup. Kelebihan lain dari teknologi ini adalah kemampuan untuk menampilkan kecerahan yang optimal dan akurasi warna.

Selain itu, teknologi terbaru HDR10+ juga telah disematkan. HDR juga sudah dapat dinikmati pada channel Youtube, Netflix dan permainan video game.

Berbekal resolusi 4K atau Ultra HD, Polytron Smart TV memiliki resolusi empat kali lebih detail (3840 x 2160 piksel) dari gambar Full HD (1920 x 1080 piksel ) biasa. Didukung oleh teknologi 4K Upscaling dan 4K Streaming, televisi secara otomatis akan meng-upgrade konten yang memiliki kualitas lebih rendah.

"Polytron Smart 4K Ultra HD didukung dengan fitur screen mirroring, empat HDMI input dan dua USB input. Produk tersebut diluncurkan bulan ini dan dipasarkan dengan harga Rp 36 jutaan untuk tipe PLD 75UV5901, dan Rp 19 jutaan tipe PLD 65UV5901," kata Consumer Electronics Group Head Polytron Eddy Ariawan. (mg8/jpnn)


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler