jpnn.com - LAGI-lagi, LG menyiapkan ponsel lipat menyusul sukses pada kuartal ketiga tahun lalu. Saat itu, LG juga mengeluarkan ponsel lipat yang diberi nama Wine Smart di Korea Selatan.
Menurut bocoran yang berkembang, LG menyiapkan ponsel lipat serupa yang diberi nama Ice Cream Smart. Sebagaimana dikutip dari GSM Arena, jeroan yang ditampilkan Ice Cream Smart lumayan.
BACA JUGA: Ini Kacamata Lentur yang Bisa Sesuaikan Bentuk Wajah
Ice Cream Smart dipersenjatai prosesor quad-core yang berpacu dengan kecepatan 1,2 GHz, RAM sebesar 1 GB, memori internal 8 GB, dan konektivitas 4G LTE. Kamera belakang beresolusi 8 MP. Lumayan lah.
Kamera depan beresolusi VGA. Ada juga tambahan kapasitas baterai 1.700 mAh. Satu lagi, display yang ditawarkan memiliki resolusi 480 x 320 piksel seluas 3,5 inci.
BACA JUGA: Samsung Segera Luncurkan Galaxy Xcover 3
Dari penampakannya di internet, ponsel tersebut cukup mungil. Seperti nya, LG memfokuskan ponsel itu bagi kaum hawa. Banderol harganya USD 277 atau setara dengan Rp 3,4 juta. Sayang, ponsel tersebut hanya diproduksi untuk konsumsi Korea Selatan. (gar/c1/rif)
BACA JUGA: Semakin Bergaya dengan Stilus dan Layar Lebar Galaxy Note 4
BACA ARTIKEL LAINNYA... Oh, Itu Ponsel China Ya
Redaktur : Tim Redaksi