PP Hima Persis Akan Laksanakan Muspimnas II di Kepulauan Riau

Senin, 11 Desember 2023 – 11:14 WIB
Ketua Umum PP Hima Persis Ilham Nurhidayatullah. Foto: Dokumentasi pribadi

jpnn.com, JAKARTA - Pimpianan Pusat Himpunan Mahasiswa Persatuan Islam (Hima Persis) akan melaksanakan musyawarah pimpinan nasional ke-2 berlokasi di Kepulauan Riau pada 20-23 Desember 2023.

Muspimnas kali ini mengangkat tema “Transformasi Hima Persis: Menuju Penguatan Ekonomi dan Keberlanjutan Pembangunan.”

BACA JUGA: Soroti Kamtibmas, PP Hima Persis: Polri Makin Profesional

Ketua Umum PP Hima Persis Ilham Nurhidayatullah mengatakan Muspimnas ini bertujuan untuk nenyampaikan Progres Report dan sosialisasi program kerja ke depan.

Selain itu, mengoptimalkan arah gerak organisasi guna mewujudkan SDM unggul dan organisasi yang digdaya.

BACA JUGA: PP Hima Persis Apresiasi Kapolri Sukses Amankan KTT ASEAN 2023 di Jakarta

Kemudian, meningkatkan komitmen kader dalam menumbuhkan jiwa kepemimpinan yang kuat dan berdaya saing tinggi.

Menurut Ilham, di dalam perencanaannya, peserta Musyawarah Pimpinan Nasional II (Muspimnas II) terdiri dari delegasi Pimpinan Wilayah Hima Persis se-Indonesia, Kader Hima Persis, tamu dan undangan dari PP Persis, Otonom Persis, Pimpinan OKP Nasional dan Mahasiswa lainnya.

BACA JUGA: PP Hima Persis Mengkritisi Ekspor Pasir Laut, Begini Catatannya

Ilham mengatakan rangkaian kegiatan dalam momentum ini terdiri dari acara pembukaan, dialog ekonomi dan kebangsaan, rangkaian sidang, sosialisasi program kerja dan progres report bidang, penyampaian Maklumat serta Deklarasi Pemilu Damai.

Menurut Ilham, pemilihan Kepri sebagai tuan rumah telah melalui musyawarah panjang di internal PP Hima Persis dan diskusi panjang untuk bertukar pikiran dengan berbagai pihak.

Kepulauan Riau menjadi salah satu propinsi terluar Indonesia yang memiliki potensi sumber daya alam mineral, dan energi yang relatif cukup besar, dan bervariasi baik berupa bahan galian A (strategis) seperti minyak bumi, dan gas alam, bahan galian B (vital) seperti timah, bauksit, dan pasir besi, maupun bahan galian golongan C seperti granit, pasir, dan kuarsa.

“Kepri ini memiliki potensi SDA yang sangat beragam. Sehingga, posisinya sebagai propinsi terluar menjadi incaran banyak pihak. Kami ingin menegaskan posisi kami dan keberpihakan kami pada Poros Maritim Indonesia terutama wilayah terluar,” kata Ilham.(fri/jpnn)


Redaktur & Reporter : Friederich Batari

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler