PPATK Tak Ciut Nyali dengan Kecaman Politisi

Senin, 28 Januari 2013 – 15:25 WIB
JAKARTA - Ketua Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) M Yusuf tak ambil pusing dengan kecaman dari kalangan legislatif karena sering membeber kejanggalan rekening para politisi ke publik. Yusuf justru akan terus membeber transaksi keuangan mencurigakan, termasuk yang melibatkan para wakil rakyat.

"Tapi yang jelas sepanjang itu tidak melanggar hukum dan tidak haram serta bermanfaat terhadap masyarakat maka tetap lanjut," kata Yusuf, sebelum rapat dengan Komisi III DPR, di gedung parlemen, di Jakarta, Senin (29/1).

Yusuf menegaskan bahwa jika DPR memberikan masukan yang positif, tentu PPATK akan mempertimbangkannya. "Nanti kita lihat, kalau positif kita pertimbangkan," ungkap Yusuf.

Sebelumnya diberitakan, kalangan Komisi III DPR yang membidangi hukum mengingatkan pimpinan PPATK agar tidak terlalu banyak berbicara kepada publik. Alasannya, sikap itu dikhawatirkan akan merusak kredibilitas PPATK.

"Kalau dia (Pimpinan PPATK) begitu terus, malah merendahkan reputasi PPATK sendiri," kata anggota Komisi III DPR dari Fraksi PDI Perjuangan Trimedya Panjaitan di Jakarta, Jumat (11/1). (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... SBY Keluarkan Inpres Penanganan Keamanan

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler