PPDI Tak Berpihak di Pilkada 2024, Tetapi Ada di Mana-Mana

Sabtu, 28 September 2024 – 20:26 WIB
Ketua Umum PPDI Moh Taril memberikan keterangan kepada wartawan di Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Sabtu (28/9/2024). ANTARA/Aris Wasita

jpnn.com - BOYOLALI - Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) siap mewarnai penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Menurut Ketua Umum PPDI Moh Taril, pihaknya akan mewarnai pelaksanaan pilkada dengan memilih bersikap netral. Dia mengistilahkan, tidak ke mana-mana tetapi ada di mana-mana.

BACA JUGA: Bhabinkamtibmas Polsek Senapelan Sampaikan Pesan Damai Pilkada 2024 ke Rumah-Rumah Warga

"Pilkada kami independen, tidak ke mana-mana tetapi di mana-mana," ujar Moh Taril di Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Sabtu (28/9).

Menurutnya, sikap netral lebih baik mengingat PPDI ada di mana-mana. Karena itu, akan lebih baik bagi organisasi terutama masyarakat pada umumnya.

BACA JUGA: Demi Menangkan Ridwan Kamil 1 Putaran, Anak Muda Luncurkan Aplikasi Ini

"Pemerintah desa kan ada di setiap titik desa. Harapannya tidak memberikan dampak negatif pada pilkada," ucap Moh Taril.

Taril menegaskan pandangannya sekaligus mengingatkan para perangkat desa yang lain, bahwa perangkat desa tidak boleh berpolitik praktis.

BACA JUGA: Diaspora Bima Jakarta Siap Dukung Pasangan Ady-Irfan di Pilkada 2024

Sementara itu Ketua PPDI Jawa Tengah Heri Purnomo mengatakan para perangkat desa sudah membuat video netralitas perangkat desa di Jawa Tengah dalam Pilkada 2024.

Dia mengatakan tujuan dibuatnya video tersebut agar pelaksanaan Pilkada 2024 di Jateng berjalan nyaman.

Bahkan, terkait dengan pelaksanaan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) 2024 yang bertempat di Asrama Haji Donohudan, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, pihaknya tidak melibatkan pihak-pihak yang berkontestasi dalam Pilkada 2024.

"Walaupun ini ada pemilihan gubernur kami juga tidak minta iuran dari beliau. Jadi, tetap minta anggaran dari pusat agar tidak mengikat untuk politik," kata Heri. (Antara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Polres Rohul Gelar Doa Bersama, Jalin Ukhuwah dan Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada


Redaktur & Reporter : Kennorton Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler