PPP Dukung Ganjar, Mardiono Dapat Kabar Ibu Megawati Siap Bertemu

Kamis, 27 April 2023 – 23:52 WIB
Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono di Banda Aceh. Dok DPP PPP.

jpnn.com, JAKARTA - Plt Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhamad Mardiono mengaku bakal bertemu dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri pada Minggu (30/4) ini. 

Menurutnya, pertemuan membahas arah dukungan PPP kepada kader PDIP Ganjar Pranowo sebagai Capres 2024.

BACA JUGA: Ganjar Pranowo Merasa Terhormat dan Tersanjung Dideklarasikan PPP sebagai Capres 2024

"Saya dapat kabar sore tadi, kalau Ibu Megawati akan memberikan waktu dengan saya hari Minggu, ya," kata Mardiono ditemui di kediaman dinas Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Jalan Widya Chandra, Jakarta, Kamis (27/4). 

Mantan Wantimpres RI itu mengatakan pertemuannya dengan Megawati bakal digelar di kantor DPP PDIP. 

BACA JUGA: PPP: Ganjar Pranowo Sosok Tepat Melanjutkan Pembangunan di Era Jokowi

"Insyaallah, rencananya di kantor PDIP, tetapi saya belum tahu persis," ujar Mardiono. 

Pria kelahiran Yogyakarta itu mengatakan PPP bakal menjalin komunikasi dengan Ganjar yang sudah diumumkan sebagai capres dari parpol berlambang Ka'bah itu. 

BACA JUGA: Elite PPP Mendorong Duet Ganjar-Sandiaga di Pilpres 2024

Namun, Mardiono belum mengetahui agenda pertemuan dengan Ganjar seraya berharap kegiatan bisa terlaksana pada Minggu besok. 

"Mudah-mudahan bisa bareng nanti," katanya. 

Mardiono melanjutkan pertemuannya dengan Megawati dan Ganjar masih menjadi amanat hasil Rapimnas PPP. 

Diketahui, rapimnas partai berkelir hijau satu di antaranya menentukan Ganjar sebagai Capres 2024.

Hasil rapimnas lainnya, Ketum PPP diminta berkomunikasi dengan Ketum PDIP dan Ganjar setelah penentuan capres dari partai bernomor 17 pada Pemilu 2024.

"Ya, tentu kalau orang-orang yang melamar itu, kan, harus menemui pengantinnya," ujar Mardiono. (ast/jpnn) 

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler