jpnn.com, JAMBI - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) membuka peluang akan mengusung incumbent Sy Fasha Calon Wali Kota Jambi pada periode jabatan 2018-2023.
Meski demikian, partai kubu Romahurmuzy ini tetap menunggu petunjuk teknis penjaringan calon kepala daerah untuk tiga daerah yakni Kota Jambi, Kerinci dan Merangin.
BACA JUGA: Bang Sandi Ucapkan Terima Kasih kepada PPP
Ketua DPW PPP Provinsi Jambi, Evi Suherman mengakui jika partainya memiliki hubungan baik dengan incumbent Syarif Fasha. Hubungan itu terus terjaga sejak PPP memberikan dukungan pada Pilwako lima tahun lalu.
“Hubungan kita baik. Fasha juga memberikan perhatian kepada PPP di Kota Jambi. Acara konsolidasi kemarin beliu juga hadir,” ujarnya saat dihubungi kemarin.
BACA JUGA: Dukungan PPP Romi Signifikan bagi Ahok-Djarot
Dia menyebutkan, hubungan baik itu tentu tidak menutup kemungkinan bagi PPP untuk mengusung kembali di Pilwako nanti. Tapi PPP tetap akan menjalankan mekanisme partai untuk penentuan dukungan.
“Tapi kita tetap menjalankan mekanisme partai. Survei menjadi penentu siapa yang dukungan PPP,” tegeasnya.
BACA JUGA: Keluhkan PM 32/2016, Federasi Ojek Online Ngadu ke PPP
Di Pilwako kali ini, kata Evi, partainya ingin lebih selektif menentukan sikap untuk mengusung kandidat. Dengan 4 kursi di legislatif, PPP punya peluang cukup signifikan untuk bersikap sendiri.
“Kita ada 4 kursi, jumlah itu cukup besar. Kita ingin selektif, makanya penentuan dukungan berdasarkan survei,” ucapnya.
Dia menjelaskan, saat ini pihaknya masih menunggu petunjuk dari DPP terkait persiapan menghadapi Pilkada 2018. Kemungkinan penjaringan calon dan survei dilakukan pada Agustus 2017.
“Kita masih menunggu petunjuk DPP. Tapi kalau tahapanya Oktober, maka penjaringan dan survei dilakukan dua bulan sebelumnya,” pungkasnya. (nid)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Dukung Ahok-Djarot Bukan Hal Mudah bagi Partai Kakbah
Redaktur & Reporter : Budi