PPPK 2022: Pemda Fokus ke Teknis Administrasi, Formasi Guru Nihil

Sabtu, 08 Januari 2022 – 23:14 WIB
Ketua Paguyuban GTT/PTT Kebumen, Musbihin (jas hitam) saat audiensi dengan DPRD dan Pemkab Kebumen. Foto dokumentasi pribadi for JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Rekrutmen PPPK 2022 di Kabupaten Kebumen diprioritaskan untuk tenaga teknis administrasi. Formasi untuk guru malah ditiadakan.

Ketua Paguyuban Guru Tidak Tetap/Pegawai Tidak Tetap (GTT/PTT) Kabupaten Kebumen, Musbihin mengungkapkan kegundahan hatinya. Dari hasil audiensi dengan Pemkab dan DPRD Kebumen terungkap dana untuk pengadaan PPPK 2022 sangat minim.

BACA JUGA: Forum PPPK: Janji Pemerintah Mulai Terbukti, Horeee

Akibatnya kata Musbihin, Pemkab memutuskan tidak merekrut guru. Ini demi keadilan karena PPPK guru sudah dibuka pada 2021.

"Kebumen sudah tidak punya anggaran lagi. Tanggal 30 Desember 2021 kami sudah audiensi dengan DPRD dan Pemkab, hasilnya ya enggak ada formasi guru," tutur Musbihin kepada JPNN.com, Sabtu (8/1).

BACA JUGA: Kabar Gembira Buat PPPK Guru, Jenjang Kariernya Istimewa, Wow 

Ironisnya untuk PPPK 2022, formasi tenaga teknis administrasi hanya 45. Jumlah ini sangat sedikit dibandingkan jumlah PTT.

Musbihin mengungkapkan, minumnya formasi itu karena anggaran Pemkab tidak cukup untuk menggaji. 

BACA JUGA: Pengisian DRH untuk Calon PPPK Guru Diperpanjang? Ini Penjelasan BKN

"Anggaran daerah disedot untuk gaji PPPK 2019 dan PNS. Tahun ini anggarannya untuk menggaji CPNS dan PPPK 2021," terangnya.

Kondisi tersebut membuat para GTT/PTT lunglai. Harapan menjadi ASN makin jauh, apalagi kebijakan penyelesaian honorer hanya sampai 2023.

Menurut Musbihin, kebutuhan guru ASN di Kabupaten Kebumen sebenarnya banyak. Sayangnya antara kebutuhan dan kemampuan fiskal tidak berbanding lurus.

"Kebumen kehabisan anggaran untuk menggaji PPPK jika membuka formasi guru dengan jumlah sesuai kebutuhan yang ada," ucapnya.

Dia memastikan akan tetap  berjuang agar tersedia formasi PPPK guru. Selain itu formasi untuk teknis administrasi dari honorer juga diperjuangkan bertambah. (esy/jpnn)

 

Yuk, Simak Juga Video ini!

Redaktur : Adil
Reporter : Adil, Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler