Prabowo-Hatta Dukung Kebebasan Pers

Senin, 14 Juli 2014 – 12:24 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Kubu calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto-Hatta Rajasa mengklaim bahwa pihaknya sangat mendukung kebebasan pers. Jika menang dalam pemilihan presiden, pasangan nomor urut 1 itu menjamin bahwa pewarta akan diberi ruang seluas-luasnya untuk memberikan masukan dan kritikan kepada pemerintah.

Jurnalis akan memantau program pemerintah agar dilaksanakan dengan baik. Kritik insan media sangat diperlukan sebagai masukan bagi pemerintah. "Pers tentu menjadi sahabat pemerintah," ungkap Anggota Tim Sukses Prabowo-Hatta, Tantowi Yahya di Jakarta, Senin (14/7).

BACA JUGA: Burhanudin Muhtadi Dilaporkan ke Polisi

Dalam visi dan misi Prabowo-Hatta sudah dicantumkan kebebasan pers sebagai agenda yang harus dimaksimalkan. Pihaknya juga sudah sangat akrab dengan insan media massa, dan keakraban itu sudah terjalin sejak dulu.

Pada masa kampanye kemarin, Prabowo dan Hatta sama-sama didampingi insan media. Semuanya bersinergi untuk kemajuan Indonesia yang lebih baik.

BACA JUGA: PKB Desak Kapolri Usut Kecurangan Pilpres di Bangkalan dan Sampang

Anggota timses Prabowo-Hatta Kuntum Khairu Basa mengatakan, capres dan cawapres koalisi Merah Putih sangat menginginkan proses demokrasi Indonesia terus berkembang. "Salah satunya tentu dengan memaksimalkan pers," kata Wasekjen PAN ini.

Dipaparkan Khairu, pers di Indonesia sudah berkembang dengan baik, karena memberikan informasi berimbang. Independensi pers membuat masyarakat semakin cerdas dan memiliki persepsi tersendiri memandang pemerintah. (boy/jpnn)

BACA JUGA: Curiga Ada Lembaga Survei Terlibat Mafia Quick Count

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sejumlah Artis Keliling Daerah Kawal Rekap Suara


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler