Pray for Sulteng, PDIP Instruksikan Kader Bergotong Royong

Sabtu, 29 September 2018 – 19:59 WIB
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri bersama Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto. Foto: Ricardo/JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - DPP PDI Perjuangan menginstruksikan kepada seluruh kadernya untuk berempati dan bergotong royong demi membantu masyarakat di Kota Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah (Sulteng) yang menjadi korban gempa bumi diikuti tsunami.

Bahkan, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri telah memerintahkan Badan Penanggulangan Bencana (Baguna) sebagai organisasi sayap partai berlambang kepala banteng itu untuk bergerak ke lokasi bencana di Sulteng.

BACA JUGA: Piala AFC U-16: Duka Gempa Palu Jadi sumber Motivasi

"Baguna Pusat akan segera berangkat ke Palu guna memimpin solidaritas kemanusiaan  untuk membantu rakyat yang menjadi korban," kata Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto, Sabtu (29/9). 

Hasto menambahkan, Megawati juga berpesan agar Baguna yang diterjunkan ke lokasi bencana bisa membuat skala prioritas, khususnya dalam membantu ibu-ibu dan anak-anak. “Kami diminta membawa makanan untuk anak-anak, kebutuhan khusus perempuan dan galang solidaritas kemanusiaan yang melibatkan seluruh DPD partai (PDIP, red) se-Indonesia," ungkap Hasto.

BACA JUGA: Daftar Kerusakan Infrastruktur Akibat Gempa Sulteng

Politikus asal Yogyakarta itu menambahkan, Baguna PDIP yang diterjunkan ke lokasi bencana sudah pernah digembleng secara khusus oleh Badan SAR Nasional (Basarnas). PDIP dan Baguna pun mengusung spirit menangis dan tertawa bersama rakyat.

Hasto meyakini Presiden Joko Widodo akan segera memimpin langsung operasi kemanusiaan di Sulteng. Sekretaris Tim Kampanye Nasional Joko Widodo - KH Ma’ruf Amin (TKN Jokowi - Ma’ruf) itu mengapresiasi TNI, Polri, dan seluruh pihak yang telah bergerak cepat untuk membantu warga Sulteng.

BACA JUGA: Doa dan Belasungkawa Prabowo untuk Korban Gempa Sulteng

"Terima kasih kepada aparat TNI, Polri dan seluruh masyarakat atas kerja kemanusiaan yang dilakukan. Semangat gotong royong dan solidaritas kemanusiaan sangat penting sebagai perekat persatuan dan kesatuan bangsa," ungkap Hasto. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bandara Palu Beroperasi untuk Salurkan Bantuan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler