Prediksi dan Head to Head Arema FC vs Persela Lamongan

Senin, 27 Mei 2019 – 15:22 WIB
Ricky Kayame (paling kiri) tampil moncer bersama Arema FC. Foto: PSSI.org

jpnn.com, MALANG - Arema FC membutuhkan kemenangan ketika menjamu Persela Lamongan pada pekan ketiga Liga 1 2019 di Stadion Kanjuruhan, Senin (27/5).

Pasalnya, tim berjuluk Singo Edan itu selalu menelan kekalahan dalam dua pertandingan awal.

BACA JUGA: Jadwal Lengkap Siaran Langsung Pekan Ketiga Liga 1 2019

Pada pekan pertama, Arema FC kalah 1-3 dari tuan rumah PSS Sleman. Pada pekan kedua, Makan Konate dan kawan-kawan kalah 0-2 di markas Borneo FC.

BACA JUGA: Pemain Brasil Banjir di Liga 1 2019

BACA JUGA: Djadjang Nurdjaman Beber Kelemahan Terbesar Persebaya

Tanpa poin dari dua laga awal tentu bukan hasil yang diharapkan oleh Arema FC dan Aremania. Terlebih status mereka sebagai juara Piala Presiden 2019.

Untuk mengobati kekecewaan, Arema FC wajib meraih kemenangan pada pekan ketiga.

BACA JUGA: Persija Away Terlebih Dahulu ke Kandang Bali United

Kemenangan akan membuat kepercayaan diri Hamka Hamzah dan kawan-kawan kembali tumbuh.

Pelatih Arema FC Milomir Seslija tak ingin tren negatif itu berlanjut pada laga melawan Persela.

Pada laga kandang pertama di Liga 1 2019 ini, Milo menegaskan kepada para pemainnya untuk berjuang meraih kemenangan.

“Kekalahan pada dua laga awal itu adalah bagian dari sepak bola. Setelah kami gagal mendapatkan poin, kami belajar banyak,” ucap Milo seperti dilansir laman resmi Liga Indonesia.

Singo Edan bakal menurunkan komposisi pemain terbaik. Bomber Sylvano Comvalius akan ditopang tiga gelandang yakni Ricky Kayame, Makan Konate, dan Dendi Santoso.

Meski begitu, Singo Edan tetap harus mewaspadai Persela. Maklum saja, tim asuhan Aji Santoso itu juga memiliki misi untuk meraih kemenangan pertama. Dalam dua laga awal, Persela dikalahkan Madura United dan imbang kontra Persipura Jayapura.

Meski harus bermain di Kanjuruhan, Aji mengaku para pemainnya tak gentar.

Hasil imbang melawan Persipura disebut Aji membuat mental anak asuhnya meningkat.

Dia mengatakan para pemain Persela kini jauh lebih siap untuk bertanding. Terlebih, semua pemain pilar bisa turun.

“Satu poin lawan Persipura menurut saya bisa membangkitkan semangat pemain. Kami sudah dapat poin dan itu menjadi modal yang bagus untuk lawan Arema FC,” jelas Aji. (ies/jpc/jpnn)

 

5 Pertemuan Terakhir

09/03/19 Persela 1-0 Arema FC

16/11/18 Persela 4-0 Arema FC

07/07/18 Arema FC 1-0 Persela

20/01/18 Arema FC 2-2 Persela

16/09/17 Arema FC 2-0 Persela

 

5 Laga Terakhir Arema FC

22/05/19 Borneo FC 2-0 Arema FC

15/05/19 PSS Sleman 3-1 Arema FC

12/04/19 Arema FC 2-0 Persebaya

09/04/19 Persebaya 2-2 Arema FC

05/04/19 Kalteng Putra 0-0 Arema FC

 

5 Laga Terakhir Persela Lamongan

22/05/19 Persela 2-2 Persipura

17/05/19 Persela 1-5 Madura United

31/03/19 Persela 1-2 Madura United

13/03/19 Barito Putera 1-1 Persela

09/03/19 Persela 1-0 Arema FC

 

Perkiraan Susunan Pemain

Arema FC (4-2-3-1): 96-Kurniawan Kartika Ajie; 39-Alfin Tuasalamony, 23-Hamka Hamzah, 44-Arthur Cunha, 87-Johan Alfarizi; 12-Hendro Siswanto, 19-Hanif Sjahbandi; 41-Dendi Santoso, 10-Makan Konate, 21-Riky Kayame; 99-Sylvano Comvalius

Pelatih: Milomir Seslija

 

Persela Lamongan (4-3-3): 22-Dian Agus; 30-Eky Taufik, 5-Mawouna Amevor, 28-Arif Satria; 3-Samsul Arifin; 8-Kei Hirose, 11-Ahmad Baasith, 77-Malik Risadi; 18-Hambali Tholib, 10-Alex Goncalves, 26-Rafael de Oliveira

Pelatih: Aji Santoso

 

Prediksi:

Arema FC Menang: 37%

Persela Menang: 29%

Imbang: 34%

BACA ARTIKEL LAINNYA... Amido Balde Istirahat 3 Pekan, Osvaldo Haay ke Timnas U-22


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler