Presiden Jokowi Tertawa Mendengar Pengakuan Wagub NTT

Senin, 14 Oktober 2019 – 14:52 WIB
Presiden Jokowi. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Jokowi tertawa mendengar pengakuan Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur (Wagub NTT) Josef Nae Soi soal konektivitas internet di wilayahnya setelah peresmian operasional Palapa Ring di Istana Negara, Jakarta, Senin (14/10).

Hal itu berlangsung ketika Jokowi mengecek satu per satu kondisi internet kepada kepala daerah melalui videoconference. Mulai di Sabang, Rote Ndao, Penajam Paser Utara, Sorong, hingga Merauke. Dari sekian daerah itu, ternyata sinyal di Rote Ndao masih tidak stabil.

BACA JUGA: Palapa Ring Beres, Main Gim Online Kini Bebas di Mana Saja

"Kalau di Rote Ndau masih lambat atau sudah cepat Pak?" tanya Jokowi kepada Wagub NTT Josef Nae Soi.

"Pak Presiden, ini sesuai dengan NTT, Nyalanya Tidak Tentu. Sebentar-sebentar kuat, sebentar-sebentar lemot," jawab Josef. Jokowi dan undangan di Istana Negara tertawa mendengar pengkuan Josef.

BACA JUGA: Jokowi Setuju Pengunduran Jam Pelantikan, Ada Potensi Ancaman?

Bahkan, Jokowi sampai menanyakan kembali benar tidaknya koneksi internet di Rote Ndao masih ngadat. "Benar ini?" tanya Jokowi meyakinkan.

"Benar Pak, kadang-kadang kuat, kadang lemah. Jadi NTT itu singkatan dari Nyalanya Tidak Tentu. Ada yang kuat, ada yang lemah Pak. Mohon Maaf Pak Rudiantara saya ngomong apa adanya," tutur Josef menjelaskan.

BACA JUGA: Bu Titi Sebut Data Jumlah Honorer 1,2 Juta sampai ke Presiden Jokowi

Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara yang duduk di samping kanan Jokowi, juga tertawa. Termasuk Menko Perekonomian Darmin Nasution dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

"Ini zamannya keterbukaan. Enggak apa-apa ngomong apa adanya. Tadi saya sampaikan tahun depan akan dibangun lagi kurang lebih 4.000 BTS. Yang ini akan menjadi infrastruktur yang akan mempercepat internet kita," kata Jokowi menimpali.

Namun demikian, Presiden ketujuh RI itu senang bahwa pembangunan Palapa Ring di wilayah barat, tengah dan timur sudah tersambung 100 persen. Ke depan masih akan dilakukan penambahan BTS untuk memberikan dukungan kecepetan koneksi di wilayah yang masih lelet.

Dalam komunikasi lewat videoconference itu, Josef kembali menjelaskan bahwa koneksi internet di wilayah Labuan Bajo menurutnya sudah lumayan. Hanya di Rote Ndao yang masih lemah.

Penjelasan itu pun menjadi perhatian Jokowi. "Di Rote Ndao ya? Di wilayah selatan ya. Saya catat Pak Wagub," tandas suami Iriana itu. (fat/jpnn)

 


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler