Presiden Tidak Hadir, Panglima Berhalangan

Sabtu, 09 April 2016 – 07:42 WIB
Prajurit TNI AU saat mengikuti upacara HUT ke-70 TNI AU di Lanud Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Sabtu (9/4). Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Peringatan Hari Ulang Tahun ke-70 Tentara Nasional Angkatan Udara (TNI AU) bakal dipusatkan di pangkalan udara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Sabtu (9/4) pagi. 

Serangkaian kegiatan sudah disiapkan. Mulai dari demo atau atraksi darat hingga di udara oleh pesawat tempur TNI AU. Kepala Staf TNI Angkatan Udara Marsekal TNI Agus Supriyatna akan menjadi inspektur upacara.

BACA JUGA: Bravo Paskhas Bebaskan Sandera, Pesawat Siap Tempur

Namun, puncak peringatan HUT TNI AU ini, tidak dihadiri oleh Presiden Joko Widodo dan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo. 

"Bapak presiden tidak hadir. Bapak Panglima TNI berhalangan hadir," kata Kepala Dinas Penerangan TNI AU Marsekal Pertama Dwi Badarmanto, saat berbincang-bincang dengan JPNN, di Lanud Halim Perdanakusuma, Sabtu (9/4).

BACA JUGA: Wagub Kepri: Terima Kasih Pak Sani..

Peringatan HUT ke-70 TNI AU ini bertema "Dilandari Moralitas, Integritas, Profesionalitas dan Militansi, TNI AU Siap Mengamankan Wilayah Dirgantara dalam Rangka Penegakan Kedaulatan dan Keutuhan NKRI".

BACA JUGA: Dari Isyarat Jokowi, PKB Yakin Kabinet Segera Direshuffle

Salah satu pesawat yang siap beraksi di HUT ke-70 TNI AU. Foto: M. Kusdharmadi/JPNN.com

Dwi menjelaskan, semangat HUT ke-70 TNI AU ini antara lain membangkitkan semangat para anggota untuk terus melakukan pengabdian. Terpenting lagi, kata dia, anggota TNI AU harus memiliki karakter.

Sebab, segalanya saat ini hanya terjadi dalam hitungan detik. "Sesuai temanya maka anggota TNI harus berkarakter," katanya.

Saat ini di lapangan anggota TNI AU tengah beraksi dengan paramotor. Ada enam paramotor yang berkeliling di atas Lanud Halim. Sedangkan persiapan-persiapan lain terus dilakukan, termasuk untuk demo pesawat tempur. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Saat Traveling akan Lebih Aman dengan BPJS, Ini Buktinya...


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler