Seorang pria dilarikan ke rumah sakit dalam kondisi serius setelah kendaraan terbakar sebelum ditabrakan ke pintu masuk tempat parkir di kantor polisi Merrylands, Sydney Barat.

Polisi mengatakan beruntung tidak ada polisi dan saksi mata yang terluka dalam insiden ini.

BACA JUGA: ELL: Pengucapan Kata Refuse

Informasi yang didapatkan ABC menunjukan mobil itu membawa tabung gas didalamnya dan pria yang mengendarai mobil, yang saat ini dirawat di rumah sakit karena luka serius, mengklaim dirinya memiliki bawa bom.

Wakil Komisaris Polisi NSW, Denis Clifford mengatakan polisi melihat seorang pria yang memarkir kendarannya di jalan masuk ke kantor polisi Merrylands sekitar pukul 19:00 waktu setempat.

BACA JUGA: Seniman Timor Leste Angkat Masalah Kebebasan

"Begitu polisi mendekati kendaraan tersebut, bagian dalam kendaraan itu disulut api," kata wakil komisaris polisi Clifford.

"Pria itu kemudian memacu kendarannya ke jalan masuk dan bertabrakan dengan palang penutup pintu, dibawah kantor polisi."

BACA JUGA: Penumpang Ribut, Pesawat Jetstar Dialihkan ke Bali

"Mobil itu bertabrakan keras dengan palang pintu, yang menghentikan kendaraan itu."

"Dia pingsan untuk sesaat, polisi berhasil memadamkan api dan menarik keluar pria itu dari mobilnya,"

"Kejadiannya berlangsung sangat cepat, polisi mendekati kendaraan itu .... mungkin ketika itu pria itu kemungkinan menyulut semacam zat kimia didalam mobil dan kemudian mengendarai mobil itu ke arah jalan masuk dan palang pintu masuk,"

Wakil Komisaris Clifford mengatakan polisi masih berusaha untuk menyelidiki identitas pria tersebut,"

"Dia dilarikan dengan ambulan dan dibawa ke rumah sakit dalam kondisi serius, dan sepengetahuan saya dia mengalami luka bakar serius," katanya.

"Sampai saat ini kami belum mengetahui apa motivasi pria tersebut, kami masih menyelidikinya,"

Tidak ada indikasi kalau tindakan ini berkaitan dengan terorisme,"

"Kami tetap berusaha terbuka dan tidak condong pada kesimpulan tertentu,"

Informasi yang berhasil dikumpulkan ABC menunjukan pria itu berusia 60 tahun, identitasnya dikenali oleh polisi dan memiliki masalah gangguan kesehatan mental.

Wakil Komisaris Polisi, Clifford muji tindakan sangat berani para polisi yang merespon kejadian ini.

"Mereka mendekati kendaraan itu, yang saya tahu kendaraan ini membawa sejumlah zat kimia, bahan bakar dan mereka mendekati kendaraan itu untuk menyelamatkan nyawa pria tersebut,"

"Polisi sangat waspada dan kami sudah bertindak seperti ini sejak beberapa waktu, karena beberapa insiden di sini dan di luar negeri,"

Insiden ini terjadi di kawasan pmukiman warga yang sibuk dan juga pusat perbelanjaan dan wakil komisaris Clifford mengatakan dia tidak kaget jika warga setempat sangat khawatir.

Dia meminta siapa saja yang menyaksikan atau memiliki rekaman gambar dari insiden ini untuk melaporkan diri.

"Ini insiden yang sangat mengkhawatirkjan, ini insiden serius, polisi bertindak dengan berani dan luar biasa beruntung tidak ada yang terluka serius,"

Dia mengatakan dirinya tidak bisa memastikan zat kimia jenis apa yang ada didalam kendaraan itu, tapi dia mengatakan semacam bahan bakar dan tim penjinak bom sudah memeriksa kendaraan itu dan memastikan tidak lagi membahayakan.

Polisi telah menyingkirkan kedua tabung gas dari kendaraan itu.

Lalu lintas di Memorial Avenue sempat ditutup dan petugas pemadam kebakaran didatangkan ke lokasi kejadian.

Simak beritanya dalam Bahasa Inggris disini. Diterjemahkan pada pukul 20:41 wib, 21/07/2016, oleh Iffah Nur Arifah.

BACA ARTIKEL LAINNYA... Toton Januar Wakili Asia di Kompetisi Wol Tingkat Global

Berita Terkait